Suara.com - Persib Bandung kedatangan tiga pemain U-20, yakni Ardi Maulana, Ravil Shandyka Putra dan Saiful. Ketiga pemain muda itu mulai bergabung dalam latihan rutin Persib yang digelar di stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Kamis (27/8/2020).
Ketiga pemain itu merupakan hasil binaan Diklat Persib. Ketiganya mendapat promosi untuk bergabung dengan skuat Persib senior di bawah arahan pelatih Robert Rene Alberts.
Ardi Maulana mengatakan sangat senang bisa bergabung dengan skuat Maung Bandung dan dia akan berusaha menampilkan permainan terbaiknya saat menjalani latihan rutin.
"Perasaanya bangga, terus kesempatan emas gitu buat Dudung (Ardi), orang lain belum tentu bisa," ungkap Ardi usai mengikuti latihan.
Selain itu, ia pun berharap bisa dimainkan di kancah kompetisi Liga 1 2020, yang akan mulai bergulir pada awal Oktober mendatang. Memang tidak ada jaminan bagi Ardi untuk dimainkan dalam sebuah laga di Liga 1, mengingat regulasi yang diterapkan PSSI, hanya mewajibkan setiap tim memasukan pemain U-20 ke dalam daftar susunan pemain saja dan tidak diharuskan untuk diturunkan.
Alhasil, Ardi harus tetap berlatih serius dan bisa menunjukan kemampuan dan kelayakannya untuk dimainkan dalam sebuah pertandingan.
"Kalau dudung sih jalani dulu latihan, kerja keras dulu, kalau ada kesempatan dimainin ya semoga aja," cetus Ardi yang berposisi sebagai gelandang itu.
Pemain U-20 lainnya yang juga masuk tim senior Persib, Ravil Shandyka mengatakan sangat antusias lantaran kesempatannya untuk bisa bermain di kompetisi sepak bola di Tanah Air terbuka lebar. Ravil yang berposisi sebagai striker itu berangan bisa duet dengan Wander Luiz.
"Wander Luiz (idola saya), ya pengen jadi partnernya kalau main, pengen ngasih asisst untuk dia cetak gol, dia juga kasih asisst ke saya juga," jelasnya.
Baca Juga: Tiga Pemain Asing Borneo FC Ini Masih Tertahan di Negaranya
"Bekalnya sih harus percaya diri, jangan terlalu tegang, jangan terlalu nervous, atau engga pede sama senior, tentunya harus percaya diri tapi jangan terlalu pede karena bisa jadi bumerang buat kita," tambahnya.
Robert Alberts mengatakan akan ada satu pemain U-20 lainnya yang akan bergabung dengan tim senior. Namun, kata dia, satu pemain lagi masih berhalangan hadir dan belum bisa ikut gabung.
"Satu pemain lagi belum bertabung dan masih ada halangan, kita akan tes kualitas mereka," tukasnya. (Aminuddin)
Kontributor : Aminuddin
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Liburkan Tim Persib Setelah Taklukkan Bangkok United
-
Dipanggil Timnas Indonesia U-23, Kakang Rudianto Siap Maksimalkan Kesempatan
-
Yakin Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Beckham Putra: Waktu Bersama Istri..
-
Modal Berharga Eliano Reijnders Jelang Tempur Bersama Timnas Indonesia Lawan Arab saudi
-
Harga Pasaran Baru Anjlok, Pemain Keturunan 1,87 Meter Tebar Ancaman ke Arab Saudi
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Hadapi Laos, Timnas Malaysia Panggil Striker Naturalisasi Baru dari Ghana
-
Emil Audero Absen, Patrick Kluivert Tetap Tenang: Maarten Paes Baik-baik Saja
-
Purbaya Yudhi Sadewa Diam-diam Fans Mantan Klub Diego Maradona
-
Bojan Hodak Liburkan Tim Persib Setelah Taklukkan Bangkok United
-
Dipanggil Timnas Indonesia U-23, Kakang Rudianto Siap Maksimalkan Kesempatan
-
Indra Sjafri: Marselino Ferdinan Belum Dipanggil, Bukan Tidak..
-
Meski Peluang Lolos Diprediksi 7 Persen, Patrick Kluivert: Insyaallah Siap Membuat Negara Bangga
-
Detik-detik Menegangkan Absennya Emil Audero, Bermula dari Sambungan Telepon
-
Media Vietnam Soroti 6 Pemain Era Shin Tae-yong yang Dicoret Patrick Kluivert
-
Pemain Keturunan di Eropa Kini ke Klub Lokal Prediksi Timnas Indonesia di Piala Dunia 2026: Gak Tahu