Sebagai seorang profesional, Benzema mungkin akan senang mendapatkan banyak menit bermain. Akan tetapi bagi Zidane, ia harus menerima kenyataan jika Benzema tidak bertambah muda. Artinya, penurunan stamina akan berdampak pada kelincahan dan ketajamannya di lini depan Madrid.
Namun, kedatangan Luka Jovic musim lalu tidak memberikan dampak yang diharapkan.
Ketajaman yang ditunjukkan Jovic ketikan berseragam Eintracht Frankfurt tak kunjung datang.
Erling Haaland dinilai sebagai pemain yang pantas untuk mengisi lini depan Madrid di bursa transfer musim panas ini. Sekali lagi, masalah keuangan membuat hal itu urung terjadi.
Zidane harus menemukan cara untuk menghilangkan Jovic. Jika tidak, maka kampanye untuk mempertahankan gelar La Liga terancam gagal.
3. Isco sudah dua tahun melempem
Seperti yang sering terjadi di jendela transfer baru-baru ini, ada banyak rumor yang menyebut Isco bakal hengkang dari Bernabeu. Namun kenyataannya, tak ada satupun tawaran datang, dan sang pemain menyatakan tidak ingin pergi.
Sepinya tawaran untuk Isco rasanya cukup wajar mengingat sudah dua musim sinar pemain itu redup.
Dengan kenyataan yang ada, Zidane pastinya sadar jika ia tidak bisa mengandalkan Isco. Namun Zidane juga menyadari jika ia tidak memiliki pilihan selain mencoba dan mendapatkan yang terbaik dari kemampuan Isco di musim ini.
Real Madrid membutuhkan Isco dengan performa terbaiknya di musim 2020/21, mengingat kiprah Odegaard masih tanda tanya, apakah ia bisa tampil bagus seperti ketika ia memperkuat Real Sociedad musim lalu.
Baca Juga: Opera Sabun Terbaru La Liga Setelah Messi, Real Madrid Vs Gareth Bale
4. Posisi bek kanan masih menjadi masalah
Monopoli yang dipegang Casemiro pada peran gelandang bertahan direplikasi di sisi kanan oleh Dani Carvajal.
Setelah bermain bagus selama bertahun-tahun, pemain internasional Spanyol itu telah menjadikan posisi tersebut sebagai miliknya di Madrid. Seiring waktu, keputusan mengandalkan seorang pemain di satu posisi itu menjadi bumerang. Real Madrid kesulitan menemukan pemain pengganti yang cakap.
Alvaro Odriozola akan diberi kesempatan lagi setelah masa pinjamannya bersama Bayern Munich, sementara Lucas Vazquez bisa menjadi opsi darurat dalam peran yang lebih defensif jika kepindahannya ke Qatar tidak berhasil.
Apa yang terjadi jika Carvajal cedera? Zidane sudah pasti pusing tujuh keliling.
Reposisi Ferland Mendy ke sisi kanan adalah sebuah opsi. Akan tetapi itu berisiko meningkatkan tekanan pada Marcelo yang bertugas di sisi kiri. Apalagi karena usia, performa Marcelo pun sudah terlihat menurun.
Tag
Berita Terkait
-
5 Gol Solo Terbaik Sepanjang Sejarah Liga Champions: Dari Kaka hingga Micky van de Ven
-
Bayern Munich Tak Terbendung di Liga Champions, Kompany Minta Pemain Tetap Membumi
-
Tegas! Legenda Real Madrid Damprat Vinicius Jr: Jangan Sok-sokan
-
Bikin Achraf Hakimi Menepi 8 Pekan, Luis Diaz Ogah Minta Maaf Cuma Bilang Begini
-
Ademola Lookman Hampir Adu Jotos dengan Ivan Juric, CEO Atalanta Sampai Turun Tangan
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
-
Liverpool Incar Alessandro Bastoni, Siap Bayar Mahar Rp1,7 T ke Inter Milan
-
Jelang Hadapi Brasil, Inilah Kelemahan Dudu Patetuci yang Bisa Dimanfaatkan Nova Arianto
-
Gawat! Status Musafir Persija Jakarta Terancam Diperpanjang
-
Comeback Dramatis! PSBS Biak Tumbangkan Persita 2-1 di Menit Akhir
-
Siapa Siegert Baartman? Rekan Setim Nathan Tjoe-A-On yang Punya Darah Keturunan Bandung
-
Lebih Tinggi dari Target Pelatih, FFI Ingin Timnas Futsal Indonesia Tembus Semifinal
-
FIFA Matchday November 2025 Tak Pengaruhi Ranking FIFA Timnas Indonesia, Lho Kenapa?
-
Rahasia Persija Jakarta Hattrick Kemenangan, Apa Kata Mauricio Souza?
-
Kembali Jadi Musafir, Persija Nantikan Kepastian Main di JIS