Suara.com - Seiring proses naturalisasinya yang hampir rampung, gelandang Persija Marc Klok mengungkapkan keinginannya ketika resmi menjadi WNI. Yaitu menjadi inspirasi bagi pesepak bola Indonesia.
"Saya berharap membawa pengaruh positif untuk sepak bola nasional dan menjadi inspirasi para pemain muda Indonesia," kata Klok, dikutip dari laman resmi Persija di Jakarta, Rabu (7/10/2020).
Selain itu, pria kelahiran Belanda tersebut juga bertekad untuk menorehkan prestasi bagi persepakbolaan Indonesia.
Klok berhasrat membawa Persija dan, jika dipanggil, tim nasional Indonesia meraup berbagai gelar juara.
"Saya mau memberikan banyak piala," kata pesepak bola berusia 27 tahun tersebut.
Dalam rapat yang berlangsung secara virtual, Senin (5/10/2020), Komisi III DPR RI menyetujui permohonan pertimbangan pemberian kewarganegaraan RI kepada Marc Klok.
Selain Marc Klok, Komisi III DPR RI juga menyetujui permohonan tiga atlet basket. Mereka adalah Brandon van Dorn Jawato, Lester Prosper serta Kimberly Pierre Louis.
Meski demikian, persetujuan DPR bukanlah akhir dari proses naturalisasi. Berdasarkan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 12 tahun 2006 tentang Kewarganegaraan Republik Indonesia, keputusan diterima atau tidaknya orang luar negeri menjadi WNI berada di tangan Presiden.
Jika Presiden memutuskan untuk menerima permohonan pergantian kewarganegaraan itu, maka orang asing tersebut harus mengucapkan sumpah atau janji setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia sebelum dinyatakan sah berstatus WNI.
Baca Juga: FK Dugopolje Vs Timnas U-19, Tak Ada Persiapan Khusus dari Shin Tae-yong
Berita Terkait
-
Survei Pendukung FC Twente: Mees Hilgers Menangkan Hati Suporter
-
Hyundai Pastikan Bawa Mobil Listrik Baru ke Indonesia di Sisa 2025
-
Vivo Akui Stok Sudah Habis, Tapi BBM Pertamina Punya Kandungan yang Tak Bisa Diterima
-
IMI Berikan Dukungan Penuh untuk MotoGP Mandalika 2025
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
-
Harga Emas Hari Ini: Antam Naik Lagi Jadi Rp 2.338.000, UBS di Pegadaian Cetak Rekor!
-
Puluhan Siswa SD di Agam Diduga Keracunan MBG, Sekda: Dapurnya Sama!
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
Terkini
-
Melempem di MU, Rasmus Hojlund Meledak di Napoli dan Kalahkan Sporting CP
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
-
Hasil Liga Champions Lengkap: PSG Hancurkan Barca, Arsenal Masih Perkasa!
-
Survei Pendukung FC Twente: Mees Hilgers Menangkan Hati Suporter
-
3 Fakta Kemenangan Persib atas Pratama Arhan Cs di Bangkok
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Viktor Gyokeres Melempem di Empat Laga Terakhir, Mikel Arteta Beri Pembelaan
-
Resmi Bergulir! Ribuan Warga Meriahkan Turnamen Sepak Bola Antardesa di Tangerang
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
Gaji Kerap Nunggak, Bernardo Tavares Akhirnya Putuskan Tinggalkan PSM Makassar