Suara.com - Timnas Indonesia U-16 akan bertolak ke Uni Emirat Arab (UEA) Senin (19/10/2020) pekan depan guna menjalani dua laga uji coba internasional di sana.
Mengutip laman PSSI, Jumat (16/10/2020), pertandingan itu dijadwalkan berlangsung pada 21 dan 24 Oktober 2020. Setelah itu, skuat Bima Sakti kembali ke Indonesia pada 25 Oktober.
"Bersyukur kami mendapatkan kesempatan dua kali uji coba di sana. Saya pikir ini baik buat para pemain supaya dapat mengembangkan permainan," kata Bima.
PSSI belum mengumumkan dua lawan timnas U-16 pada uji coba ini, tetapi Bima menyebut salah satunya adalah Uni Emirat Arab (UEA).
Menurut dia, UAE menjadi lawan yang bagus karena dalam Piala Asia U-16 nanti Indonesia akan bertemu Arab Saudi pada fase grup. Tipe permainan UAE dan Arab Saudi diyakini mirip.
"Ini juga menjadi tolak ukur kami nanti ke depan karena tim Uni Emirat Arab cara bermain dan kualitasnya seperti tim Arab Saudi, yang akan menjadi calon lawan kami nanti di Piala Asia," tutur Bima.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mendukung penuh semua persiapan timnas U-16 menuju Piala Asia U-16 dan menyebut uji coba internasional sangat bagus bagi timnas U-16 karena mendatangkan pengalaman.
"Meski Piala Asia tahun ini tertunda, persiapan tim tidak akan berhenti, termasuk melakoni laga uji coba dengan tim di luar negeri. Saya yakin timnas U-16 punya potensi dan materi mumpuni," kata Iriawan seperti dimuat Antara.
Timnas U-16 telah menjalani tiga kali pemusatan latihan (TC) selama pandemi COVID-19 yaitu pada Juli, Agustus dan September 2020.
Baca Juga: Keinginan Bima Sakti Terwujud, Timnas Indonesia U-16 Hadapi UEA di Dubai
Mereka akan melanjutkan TC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, sampai 8 November 2020.
Piala Asia U-16 digelar awal 2021 di Bahrain di mana Indonesia bergabung dalam Grup D bersama Arab Saudi, China dan juara bertahan Jepang.
Berita Terkait
-
Emil Audero Jadi Bulan-bulanan Juventus: Lawan Kami Superior
-
John Herdman Latih Timnas Indonesia, Beberapa Nama Ini Berpeluang Comeback!
-
FC Dallas Mulai Pramusim MLS 2026, Maarten Paes Ikut Latihan Penuh: Rumor Pindah ke Persib HOAX
-
Siapa Alvaro Arbeloa? Mantan Lawan Jordi Amat yang Jadi Caretaker Real Madrid
-
3 Taktik Pilihan John Herdman untuk Timnas Indonesia, yang Mana Kira-kira?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Emil Audero Jadi Bulan-bulanan Juventus: Lawan Kami Superior
-
Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Begini Statistik Alvaro Arbeloa
-
FC Dallas Mulai Pramusim MLS 2026, Maarten Paes Ikut Latihan Penuh: Rumor Pindah ke Persib HOAX
-
Emil Audero Pahlawan, Tapi Cremonese Dibantai 5 Gol dari Juventus
-
5 Alasan Real Madrid Pecat Xabi Alonso di Pertengahan Musim
-
Benarkah Emil Audero Siap Diboyong Kembali ke Juventus di Bursa Transfer Musim Panas 2026?
-
Siapa Alvaro Arbeloa? Mantan Lawan Jordi Amat yang Jadi Caretaker Real Madrid
-
3 Taktik Pilihan John Herdman untuk Timnas Indonesia, yang Mana Kira-kira?
-
Mengenal John Herdman Pelatih Baru Timnas Indonesia, Pembicara TEDx Dikenal Motivator Ulung
-
PSSI Siapkan Lawan Raksasa Eropa di FIFA Series 2026 Untuk Uji Coba Timnas Indonesia