Suara.com - Khabib Nurmagomedov berhasil memenangi UFC 254 setelah mengalahkan Justin Gaethje. Petarung berjuluk The Eangle pun mendapat berbagai ucapan selamat, salah satunya dari Cristiano Ronaldo.
Pertandingan UFC 254 antara Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaetjhe berlangsung pada Minggu (25/10/2020) dini hari WIB di Fight Islan, Abu Dhabi.
Pada ronde pertama, Khabib menghadapi lawannya lewat pertarungan stand up. Ia sesekali melancarkan jab dan tendangan kaki. Sementara Gaetjhe sesekali melancarkan hook.
Di babak kedua, Khabib Nurmagomedov langsung menyerang Justin mencoba merapatkan sang lawan ke jaring. Ia menyergam dan meng-takedown lawannya itu.
Tanpa diduga, Justin yang sudah terjatuh langsung mendapat serangan kuncian di lengan. Namun Khabib secara tak terduga mengubah kunciannya menjadi triangle choke.
Teknik kuncian Triangle Choke adalah kuncian yang berbahaya, ia meraih satu lengan Justin, melontarkan kaki di atas pundak dan menciptakan segitiga kaki, kuncian yang mematikan!
Mendapat kuncian mematikan, Justin Gaethje pun menyerah. Khabib memenangi duel di ronde kedua dalam 1 menit 34 detik! Rekor kemenangannya makin sempurna dan tak ternoda menjadi 29-0!
Pujian pun mengalir deras untuk Khabib setelah kemenangan tersebut, termasuk Ronaldo yang diketahui sebagai teman dekat sang petarung. Kapten Timnas Portugal tersebut mengucapkan selamat.
"Selamat, bro! Ayahmu pasti bangga denganmu @khabib_nurmagomedov," tulis Ronaldo dalam Instagram Story yang menunjukkan foto Khabib bersujud.
Baca Juga: David Maulana dan Witan Sulaeman Rasakan Manfaat TC Timnas U-19 di Kroasia
Duel melawan Justin Gaethje sendiri menjadi pertarungan terakhir bagi Khabib. Ia mengumumkan dirinya pensiun sebagai petarung bela diri campuran profesional karena janjinya kepada sang ibu.
Berita Terkait
-
Dulu Belum Cantik, Pacar Cristiano Ronaldo Diejek 'Itik Jelek'
-
Sebelum Bertemu Ronaldo, Georgina Rodriguez Akui Dulunya Jelek
-
Dibuat Pingsan, Ini Detik-detik Saat Gaethje Malah Akhirnya Memeluk Khabib
-
Bongkar Isi Garasi Khabib Nurmagomedov, Pegulat yang Resmi Pensiun Dari UFC
-
Janji Pada Ibu, Khabib Nurmagomedov Pensiun dari UFC Usai Kalahkan Gaethje
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Trik Khusus John Herdman Lahirkan Bintang Dunia seperti Jonathan David
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
-
Nasib Apes Marc Ter Stegen Jelang Piala Super Spanyol, Angkat Koper Pulang Lebih Awal
-
Ruben Amorim Pergi dengan Senyum, Asisten Ungkap Kisah di Balik Pemecatan Manchester United
-
Striker Juventus: John Herdman Pelatih yang Bisa Mengubah Batu Jadi Berlian
-
Bersinar di Barcelona, Joan Garcia Bicara Realistis soal Jadi Kiper Nomor 1 Spanyol
-
Prediksi Skor Manchester City vs Brighton: The Citizens Incar Poin Penuh
-
Persib Bandung vs Persija, Suporter Tamu Dilarang Hadir di Stadion GBLA
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Deretan Penghargaan Punya John Herdman Sebelum Tangani Timnas Indonesia