Suara.com - Kubu PSMS Medan mendukung Liga 2 2020 untuk dihentikan dan diganti musim baru. Hal itu dikarenakan sampai saat ini PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) tak kunjung bisa memastikan jadwal kick0off lanjutan kompetisi.
Imbas pandemi COVID-19, PSSI dan PT LIB sebelumnya telah sepakat menunda Liga 2 2020 sampai Februari 2021. Hal itu membuat PSMS dan klub-klub Liga 2 lainnya meliburkan skuatnya.
Namun, PSSI dan PT LIB tidak menjelaskan secara rinci tanggal pasti kick-off kompetisi.
Kondisi ini membuat Sekretaris Umum (Sekum) PSMS Medan, Julius Raja geram sehingga lebih mendukung kompetisi untuk dibatalkan saja.
“Kalau sudah ada tanggal bergulir dan PT LIB serta PSSI mengantongi izin Polri, tidak ada masalah. Sehingga kami tahu,” ketus Julius Raja seperti dimuat Digtara, Senin (23/11/2020).
PSMS sejatinya menjadi klub yang paling siap melanjutkan Liga 2 2020. Klub berjuluk Ayam Kinantan itu memiliki ambisi besar untuk kembali ke Liga 1 dengan mendatangkan pemain bintang dan pelatih anyar berkualitas.
“Kalau tidak bisa juga mendapatkan izin, ya hentikan saja liganya. Kita mulai babak baru nanti, musim baru, ya sudah,” tegas Julius.
Rencana Latihan Diurungkan
Skuat PSMS sendiri sebelumnya dijadwalkan kembali memulai latihan pada awal Desember 2020. Namun, rencana tersebut berpeluang urung dilaksanakan karena nasib Liga 2 yang masih belum pasti.
Baca Juga: Barcelona Tanpa Messi dan De Jong dalam Lawatan ke Ukraina
Manajer PSMS, Mulyadi Simatupang menyebut pihaknya tidak ingin terburu-buru melakukan persiapan. Hal itu dikarenakan sampai saat ini pihaknya belum mendapatkan kepastian dari PSSI dan PT LIB.
“Instruksi dari pembina kami supaya pada awal Desember ini kembali latihan. Namun saat ini, pelatih belum ada di Medan, mungkin nanti akan kami panggil. Setelah selesai dengan pemain, baru kami membereskan semuanya,” ucap Mulyadi.
Berita Terkait
-
Profil Ronny Pasla, dari Lapangan Tenis hingga Jadi Ikon di Bawah Mistar Timnas Indonesia
-
Kiper Muda Rizki Nurfadilah Korban TPPO: Disiksa hingga Disuruh Nipu Orang China
-
Kronologis Kiper Muda Rizki Nurfadilah Jadi Korban TPPO: Berawal Pesan Misterius di FB
-
PSMS Medan Pede Curi Poin dari Markas Persekat Tegal
-
Beri Support ke PSMS, Bobby Nasution Pastikan Stadion Utama Sumut Siap Digunakan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Carlos Perreira Fokus Benahi Skuad Madura United Jelang Laga Tandang Melawan Persija di JIS
-
Persita Tangerang Incar Posisi Empat Besar Super League Berbekal Mentalitas Rendah Hati Carlos Pena
-
Alvaro Arbeloa Siap Orbitkan Pemain Akademi Terbaik ke Skuad Utama Madrid
-
AS Roma Tersingkir dari Coppa Italia Setelah Kalah Dramatis 2-3 Melawan Torino di Stadion Olimpico
-
Xabi Alonso Unggah Surat Perpisahan Mengharukan Setelah Resmi Mengakhiri Karier di Real Madrid
-
Michael Carrick Resmi Latih Manchester United Gantikan Ruben Amorim Hingga Akhir Musim
-
Joao Cancelo Resmi Kembali ke Barcelona Sebagai Pinjaman Al-Hilal Hingga Akhir Musim Juni 2026
-
Hasil Liga Jerman 2026: Borussia Dortmund Bantai Werder Bremen 3-0 di Signal Iduna Park
-
Hasil Newcastle United vs Manchester City di Piala Liga Inggris 2026, The Citizens Menang Tellak
-
Manchester United Bakal Punya Stadion Baru Rp40 Triliun dengan Konsep Tenda Sirkus