Suara.com - Bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo resmi dipinjamkan ke klub Malaysia, Penang FA. Menariknya, Ryuji mendapatkan julukan pahlawan saat diperkenalkan secara resmi.
Penang FA telah memperkenalkan Ryuji Utomo melalui akun Facebook-nya pada Minggu (6/12/2020). Dalam postingan itu, tampak foto Ryuji mengenakan seragam biru kebanggaan klub Malaysia tersebut.
Mengejutkannya, Penang FA yang baru saja promosi ke Liga Super Malaysia 2021 memberikan julukan keren untuk Ryuji. Dia disebut sebagai pahlawan dalam keterangan postingan.
"Ryuji Utomo, sang pahlawan dari seberang. Setelah menandatangani bek tengah dari Indonesi, Ryui Utomo, Penang FA akan mengumumkan satu pemain impor kuota Asia tidak lama lagi," tulisnya.
Sementara itu, Ryuji resmi hijrah ke Malaysia pada Selasa (1/12/2020) lalu. Kepastian transfer Ryuji disampaikan oleh Presiden Persija, Mohamad Prapanca. Menurutnya, Penang FA menjadi salah satu dari sekian klub yang serius mendekati Ryuji.
Selain itu, menurut Prapanca tawaran dari juara Malaysia Premier League 2020 ini yang paling baik ketimbang tim lainnya. Oleh sebab itu, Persija memutuskan Ryuji bergabung ke Penang FA.
Ryuji akan berada di Penang selama semusim. Masa peminjaman eks Arema FC itu akan habis pada Desember 2021 bersama Penang FA.
Selain Ryuji ada sejumlah nama beken Persija lainnya yang juga dikaitkan dengan klub luar negeri. Diantaranya Riko Simanjuntak, Evan Dimas, Rezaldi Hehanusa, dan Marc Klok.
Manajemen Persija juga membuka peluang para pemain pilar berkancah di luar negeri. Hal ini tak terlepas dari belum adanya kepastian lanjutan Liga 1 2020/2021.
Baca Juga: Pemain Vitesse Heran Noah Gesser Tak Dipanggil Timnas Indonesia U-16
Berita Terkait
-
Kopi Hitam Tanpa Gula Jadi Favorit Pemain Persija Marc Klok, Ini Alasannya
-
Mirip Jurgen Klopp, Ini Dia Pelatih Ryuji Utomo Di Penang FC
-
Persija Jakarta Beri Bocoran Sosok Pengganti Ryuji Utomo
-
4 Bek Disiapkan Jadi Pengganti Ryuji Utomo di Jantung Pertahanan Persija
-
Sebelum ke Penang, Ryuji Utomo Bagikan Pengalaman kepada Akademi Persija
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?
-
Hampir 300 Tim Ramaikan Liga TopSkor Greater Jakarta 2026, Pembinaan Usia Muda Makin Bergairah
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
6 Rantis Kawal Skuat Persija Jakarta Tiba di Markas Persib Bandung
-
Sesaat Lagi Kick Off! Ini Lokasi Nobar Persib vs Persija di Jakarta dan Bandung
-
Terungkap! John Herdman Hampir Latih Eks Klub Wayne Rooney
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Profil Klub Macclesfield FC yang Dilatih Adik Wayne Rooney: Tim Amatir Ukir Sejarah di Piala FA