Suara.com - AC Milan akan bertandang ke kandang Sparta Praha dalam matchday keenam atau terakhir Grup H Liga Europa. Pertandingan itu akan berlangsung pada Jumat (11/12/2020) dini hari WIB.
AC Milan menatap laga ini dengan kepercayaan diri tinggi usai meraih kemenangan 2-1 atas Sampdoria di Liga Italia pada 7 Desember lalu.
Kemenangan itu membuat I Rossoneri kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 26 poin. Mereka unggul lima angka dari Inter Milan di peringkat kedua.
Laga menghadapi Sparta di Generali Arena sejatinya sudah tak banyak berpengaruh untuk Milan. Mereka sudah memastikan tiket lolos ke babak 32 besar di matchday sebelumnya.
Namun, Milan saat ini masih tertahan di peringkat kedua klasemen Grup H dengan koleksi 10 poin. Kemenangan bakal membuka peluang tim asuhan Stefano Pioli untuk mendepak Lille dari puncak klasemen.
Rossoneri sedang dalam performa terbaiknya musim ini dan menjadi favorit untuk memenangkan pertandingan ini.
Sparta Praha sendiri telah dipastikan tersingkir dari Liga Europa dan saat ini berada di posisi ketiga Grup H. Tim asal Ceko itu akan tampil nothing to lose dalam laga ini, di mana kemenangan bakal jadi hiburan tersendiri bagi mereka.
Stefano Pioli terindikasi bakal menurunkan pemain pelapis dalam laga ini. Namun dia menegaskan kemenangan bakal jadi target utama AC Milan kala bertandang ke Sparta Praha.
Rekor pertemuan Sparta Praha vs AC Milan
Baca Juga: Sembuh dari Cedera, Zlatan Ibrahimovic Latihan Ekstrem di Lapangan Bersalju
AC Milan memiliki rekor yang sangat bagus melawan Sparta Praha. Mereka meraih dua kemenangan dalam tiga laga melawan wakil Ceko tersebut.
Sementara Sparta Praha tidak pernah mengalahkan Rossoneri dalam pertandingan resmi dan ingin membuat sejarah minggu ini.
Pertemuan sebelumnya antara kedua tim ini berakhir dengan kemenangan telak 3-0 bagi AC Milan.
Brahim Diaz mencetak gol pada laga itu dan kemungkinan akan memainkan peran kunci dalam permainan ini.
Kondisi pemain Sparta Praha vs AC Milan
Sparta Praha menghadapi laga ini dengan masalah cedera. Mereka dipastikan takan diperkuat David Hacko, Michal Sacek, Adam Hlozek, dan Lukas Stetina di pertandingan ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Adrien Rabiot dan Maignan Puji Mentalitas AC Milan Usai Comeback Kalahkan Como 3-1
-
Ogah Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Pelatih Keturunan Ini Justru Merapat ke Tottenham Hotspur
-
Senne Lammens Dianggap Belum Layak Jadi Kiper Nomor Satu MU, Carrick Punya Pekerjaan Berat
-
Jay Idzes dan Kevin Diks Absen di Piala AFF 2026, John Herdman Santai
-
Tekad Putus Kutukan Runner-up! Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
-
Jumpa Vietnam di Piala AFF 2026, John Herdman: Luar Biasa!
-
Terhindar dari Timnas Indonesia di Fase Grup Piala AFF 2026, Pelatih Thailand Senang
-
Winger Timnas Indonesia Dibidik Klub Promosi Eredivisie Belanda
-
Cedera Hamstring, Penyerang Tottenham Richarlison Menepi 7 Pekan
-
Taktik Cerdas Massimiliano Allegri Ubah Formasi 3 Kali Hingga AC Milan Menang Telak Atas Como