Suara.com - Manajer Liverpool Jurgen Klopp mengatakan jika gol pemain Tottenham Hotspur Son Heung-min tidak sah. Manajer asal Jerman itu mengklaim jika gol yang dicetak Son berbau offside.
Laga sengit tersaji di Anfield, Kamis (17/12/2020) dini hari. Liverpool yang menjamu Tottenham, berhasil unggul lebih dulu lewat gol Mohamed Salah di menit 26.
Memasuki menit 33, Son Heung-min berhasil menyeimbangkan papan skor menjadi 1-1. Namun, gol yang dicetak Son dengan memanfaatkan asist dari Giovani Lo Celso sempat menuai protes dari kubu tuan rumah.
Wasit pun meninjau kembali proses terjadinya gol lewat VAR dan memutuskan gol tersebut sah.
Terlepas dari kontroversi seputar gol Spurs yang membatalkan gol pembuka Mohamed Salah, The Reds sukses mengamankan tiga poin dengan kemenangan 2-1 melalui sundulan Roberto Firmino di menit 90.
Meskipun wasit memutuskan gol pemain Korea Selatan itu valid, Klopp tidak sependapat. Usai laga, Klopp bersikeras jika Son dalam keadaan offside dan gol tersebut seharusnya dianulir.
"Bagi saya, itu offside [gol Spurs]," kata Klopp usai pertandingan.
"Mereka menontonnya 20 kali, tapi ketika saya melihatnya, itu offside," sambungnya seperti dikutip Goal.
"Tidak ada yang bisa disalahkan, cara terbaik untuk mempertahankan Tottenham adalah dengan menguasai bola sepanjang waktu."
Baca Juga: Top Skor Liga Inggris: Son dan Salah Tempel Calvert-Lewin di Puncak
Liverpool mendominasi 90 menit dengan 76 persen penguasaan bola, dan memiliki 17 tembakan ke gawang dan delapan Tottenham.
"Pertandingan yang bagus melawan monster yang menyerang balik, penguasaan bola yang kami miliki kami lakukan dengan sangat baik," kata Klopp.
"Ya, mereka telah mencetak satu gol, memiliki dua peluang, selain itu kami mengontrol permainan dan itu sangat layak mendapatkan tiga poin dan saya senang."
"Saya sangat senang kami mencetak gol itu karena rasanya seperti 70% penguasaan bola melawan tim papan atas. Bobby, sundulan yang luar biasa, saya luar biasa untuknya. Permainan yang dia mainkan, gerakan-gerakan itu, dia membuka semua celah."
Dengan tambahan tiga poin, Liverpool yang kini mengantongi 28 poin beranjak ke puncak klasemen sementara Liga Premier Inggris. Menggeser Tottenham Hotspur ke posisi dua.
Berita Terkait
-
Jurgen Klopp Bela Florian Wirtz: Kualitasnya Luar Biasa, Kritik Itu Berlebihan!
-
Henrikh Mkhitaryan Bongkar Pengalaman Pahit Manis Dilatih Klopp hingga Mourinho
-
Antony Tolak Bayern Munich, Pilih Real Betis! Liverpool Jadi Korban, Kok Bisa?
-
Liverpool Siapkan Rp1,5 Triliun Demi Rekrut Penerus Mohamed Salah
-
Wataru Endo Mundur dari Skuad Timnas Jepang
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
Terkini
-
Breakingnews! Manajer Timnas Indonesia Akan Laporkan Patrick Kluivert
-
Tak Dipanggil Timnas Inggris, Jude Bellingham Malah Jadi Pawang Jerapah
-
Justin Hubner Bicara Blak-blakan Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
-
Dipecat saat Masih Berjuang: Ingat Lagi Alasan Kontroversial Shin Tae-yong Didepak PSSI
-
Martin Odegaard Terkapar, Arsenal Siapkan Rp700 M Rekrut Gelandang Sevilla
-
Jika Patrick Kluivert Out, Deretan Pelatih Kelas Dunia Ini Bisa Jadi Pengganti
-
Jurgen Klopp Bela Florian Wirtz: Kualitasnya Luar Biasa, Kritik Itu Berlebihan!
-
Kata-kata Justin Hubner Usai Jadi Cadangan Mati Timnas Indonesia di Ronde 4
-
Babak-belur di Ronde Keempat, Ranking FIFA Timnas Indonesia Berpotensi Disalip Malaysia
-
Pengamat Belanda Anggap Kinerja Patrick Kluivert Cs Memalukan