Suara.com - Tottenham Hotspur akan memainkan laga perdana di 2021 dengan menjamu Leeds United pada laga pekan ke-17 Liga Inggris, Sabtu (2/1/2021) malam WIB.
Tim tamu menatap laga ini dengan modal positif setelah menang lima gol tanpa balas menghadapi West Bromwich Albion pada tengah pekan lalu.
Sementara Tottenham Hotspur sendiri tidak bermain tengah pekan lalu lantaran laga menghadapi Fulham ditunda akibat berkecamuknya wabah virus Corona di kubu The Cottagers.
Menjamu Leeds United, Tottenham Hotspur punya kesempatan untuk segera memutus tren negatif di Liga Inggris di mana mereka tidak pernah menang dalam empat pertandingan terakhir.
Pada laga teranyar menghadapi Wolverhampton, tim asuhan Jose Mourinho juga gagal menuai poin penuh. Setelah mencetak gol cepat di babak pertama, Spurs kebobolan dimenit-menit akhir hingga harus puas bermain imbang 1-1.
Jose Mourinho sudah bersiap menghadapi duel sengit menghadapi Leeds United asuhan Marcelo Bielsa. Menurutnya, tim tamu memiliki gairah yang luar biasa dengan menerapkan permainan menyerang ala Bielsa.
"Leeds adalah tim yang tidak akan rugi. Mereka adalah juara musim lalu di Championship, mereka datang ke Liga Premier dan tidak ada tekanan pada mereka," kata Jose Mourinho dikutip dari laman resmi Tottenham, Sabtu (2/1/2021).
"Mereka bermain tanpa tekanan apa pun, mereka bermain untuk memenangkan pertandingan sepak bola, mereka bermain untuk mengikuti gaya permainan mereka," tambahnya.
Sementara Bielsa menganggap Tottenham akan jadi ujian berat bagi timnya. Gaya bermain tim asuhan Jose Mourinho disebut sangat solid dan sangat sulit untuk dihadapi.
Baca Juga: Dicibir Golnya Penalti Mulu, Bruno Fernandes: yang Penting MU Menang!
“Di setiap posisi mereka memiliki pemain yang solid, bagus dan mereka punya pilihan. Mereka memiliki striker yang bisa merusak keseimbangan dan mereka punya gaya main yang jelas," kata Bielsa dikutip laman resmi Leeds.
“Ini adalah tim yang dapat Anda lihat dengan jelas pengaruh manajer dan mereka sangat kompetitif," tambahnya.
Rekor pertemuan atau head-to-head Tottenham vs Leeds United
Tottenham Hotspur dan Leeds United telah berjumpa 24 kali di Liga Inggris. Meski Spurs saat ini adalah tim yang lebih kompetitif, rekor pertemuan nyatanya masih diungguli Leeds.
Leeds United untuk sementara mencatatkan 10 kemenangan atas Tottenham, sementara tim London Utara itu baru delapan kali mengalahkan lawannya.
Dalam lima perjumpaan terakhir, Tottenham Hotspur lebih dominan dari tamunya. The Lilywhites berhasil meraih empat kemenangan dan satu imbang.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman
-
Bocoran Jersey Ketiga Manchester United untuk Musim Depan Picu Perdebatan Panas Fans
-
Bojan Hodak Akui Layvin Kurzawa Harus Penuhi Satu Syarat Sebelum Jadi Andalan Persib Bandung
-
Informasi Lengkap Piala Asia Futsal 2026, Jadwal Hingga Tiket
-
Update Klasemen La Liga: Barcelona Memimpin Tipis Saat Persaingan Empat Besar Semakin Sengit
-
Akui Kurang Pengalaman, Pelatih Timnas Futsal Indonesia Waspadai Kekuatan Raksasa Asia