Suara.com - Pemain buangan Chelsea, Danny Drinkwater, membuat kontroversi seiring pemecatan Frank Lampard. Drinkwater mengunggah foto dirinya sedang berselebrasi dengan seragam Leicester City usai kabar Lampard dipecat mencuat.
Hubungan Frank Lampard dengan Danny Drinkwater memang tidak begitu bagus. Sebab, saat Lampard menangani Chelsea dirinya mengaku tidak membutuhkan Drinkwater yang akhirnya dipinjamkan ke klub lain.
Kini nasib Lampard sendiri berujung tragis. Dia resmi dipecat Chelsea pada Senin (25/1/2021), 18 bulan setelah ditunjuk sebagai pelatih menyusul keputusan klub untuk berpisah dengan Maurizio Sarri.
Usai kabar dipecatnya Lampard beredar, Drinkwater malah mengunggah reaksi yang dinilai tidak pantas. Alih-alih memberikan hormat, Drinkwater memposting foto selebrasi ketika dirinya masih berseragam Leicester City.
Kendati demikian, tidak lama berselang Drinkwater langsung menyampaikan permintaan maaf. Dia mengatakan bahwa postingannya itu hanya menunjukkan bahwa dirinya rindu dengan pertandingan.
"Saya pikir itu reaksi aneh. Saya tidak mendengat tentang berita sebelum mengunggah itu. Saya hanya merindukan permainan. Manajer adalah seorang yang saya hormati sebagai pemain," tulis Drinkwater di postingan Stories Instagramnya.
Sebelumnya Chelsea resmi melepas Danny Drinkwater untuk bergabung dengan klub Turki Kasimpasa sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim. Drinkwater gagal mendapatkan waktu bermain reguler di tim utama Chelsea dan tidak bermain untuk klub London itu sejak pertandingan Community Shield pada 2018.
Sementara itu, Chelsea saat ini masih tertahan di posisi ke-9 klasemen Premier League dengan koleksi 29 poin dari 19 pertandingan. The Blues terpaut 11 poin dari Manchester United yang kokoh di puncak klasemen.
Baca Juga: Punya Pelatih Baru, Timnas Wanita Indonesia akan Gelar TC di Markas PSG
Berita Terkait
-
Resmi Dipecat Chelsea, Frank Lampard: Saya Kecewa
-
Profil Frank Lampard, dari Pemain hingga Didepak dari Kursi Pelatih Chelsea
-
Pemecatan Frank Lampard, Bukti Tradisi Kejam Chelsea Tetap Eksis
-
Berat Hati Pecat Frank Lampard, Roman Abramovich: Dia Tetap Legenda Chelsea
-
5 Fakta Karier Kepelatihan Frank Lampard, Minim Pengalaman!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Cerita Anak John Herdman yang Ternyata Pernah Bikin Gol dan Kalahkan Timnas Indonesia
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
-
3 Hal Menarik dari Perkenalan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bayern Munich Makin Menggila, Kompany Diingatkan Jangan Ulangi Kesalahan Pep Guardiola
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun
-
Gianluigi Buffon Anggap Luciano Spalletti Datang Terlambat
-
POLLING: Apakah John Herdman Bakal Senasib Seperti Patrick Kluivert dan Shin Tae-yong?