Suara.com - Bek Persija Jakarta, Alfath Fathier, tiba-tiba bikir geger publik. Tagar #AlfathOut dari tim Macan Kemayoran viral di media sosial sejak kemarin.
Permintaan Alfath Fathier keluar dari Persija tentu sangat mengejutkan. Mengingat pemain 24 tahun itu baru saja dikontrak jelang Liga 1 2020, hingga 2023 mendatang.
Usut punya usut, warganet ternyata dibuat geram oleh tindakan tak terpuji Alfath Fathier kepada istrinya, Ratu Rizky Nabila. Pasalnya pemain yang pernah membela Timnas Indonesia itu terlibat tindak kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Kasus KDRT yang melibatkan Alfath Fathier dibongkar sendiri oleh sang istri. Ratu Nabila membuka aib rumah tangganya di akun Instagram pribadinya @raturn.
Dalam unggahannya, Ratu Nabila mengaku sering dipukuli. Bahkan lewat Insta Story-nya, wanita yang berprofesi sebagai model itu mengunggah foto tembok remuk bekas pukulan Alfath Fathier.
Tak cuma itu, Ratu Nabila mengaku kerap ditinggal oleh Alfath Fathier. Ia membeberkan bahwa sang suami kerap pergi pesta ke club malam bersama rekan-rekannya, dan ada indikasi selingkuh dengan wanita lain.
Yang paling bikin geram warganet, saat ini Ratu Nabila sedang hamil anak dari Alfath Fathier. Dalam pengakuannya di Insta Story, ia tak mendapatkan uang sepeser pun dari sang suami untuk memeriksakan kandungannya.
"Saya ditinggal ke salah satu daerah dan dia (Alfath) bersenang-senang. Sampai sekarang, kami pisah ranjang,'' tulis Ratu Nabila.
''Tak ada sepeser pun uang untuk anak kami. Saya dibantu teman-teman dan keluarga. Di saat dia menghamburkan uangnya. Saya rasa kalian liat kan?".
Baca Juga: Natanael Siringoringo Siap Lahap Menu Latihan Berat ala Shin Tae-yong
"Untuk beli botolan 5,5 (juta) di club Bandung bisa. Ada teman saya juga kok saksinya. Padahal saya sedang hamil tiga minggu. Dipaksa menemani di club itu sampai jam 4.35 (pagi)".
''Belum lagi kejadian-kejadian saya dipukuli dan diselingkuhi. Saya sedang hamil anakmu Alfath,'' tandasnya.
Selain itu, Ratu Nabila mengaku bahwa nomornya sudah diblok oleh Alfath Fathier. Bahkan keluarga Alfath Fathier ikut memblokir.
''Saya lagi hamil, mau minta kejelasan. Yang saya tampung saja sudah berat, ditambah ini. Kenapa dilempar-lempar? Semua lepas tangan, saya mau cerat baik,'' kata Ratu Nabila.
''Ko diblok, saya hubungi ke mana? Kontak batin kah? tegasnya.
Kini Ratu Nabila sudah menutup pintu rujuk buat Alfath Fathier. Pernikahan keduanya yang dilaksanakan 29 Maret 2020 itu kini sudah di ujung tanduk.
Berita Terkait
-
Jordi Cruyff Lagi Sibuk Cari Pelatih Baru untuk Ajax, Patrick Kluivert Masih Nganggur
-
Timnas Indonesia vs Bulgaria: Ole Romeny Bakal Lawan Rekan Setimnya
-
Kondisi Terbaru Mees Hilgers: Nasib Ada di Tangan Erik Ten Hag
-
Kilas Balik Anak John Herdman Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia dan Buat STY Tertunduk
-
Mees Hilgers Siap Buka Kembali Negosiasi dengan FC Twente
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Persik Kediri Resmi Lepas Khursidbek Mukhtarov di Bursa Transfer Paruh Musim BRI Super League 2025
-
Semen Padang FC Rekrut 8 Pemain Asing Baru Demi Bangkit di BRI Super League 2026
-
Persib Bandung Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Pilih Fokus Target Utama Gelar Juara Akhir
-
Hasil Copa del Rey: Real Madrid Tersingkir Dramatis Usai Kalah Tipis 2-3 dari Klub Albacete
-
Drama VAR Batalkan Gol Scott McTominay Saat Napoli Ditahan Imbang Parma Tanpa Gol di Maradona
-
Klasemen Bundesliga Terbaru: Hoffenheim Masuk Lima Besar Usai Bantai Kevin Diks cs
-
Hasil Liga Jerman: Bayern Muenchen Hajar Koln 3-1 Lewat Aksi Kim Min-jae dan Serge Gnarby
-
Hasil Inter Milan vs Lecce Liga Italia Skor 1-0: Francesco Pio Esposito Jadi Pahlawan Nerazzurri
-
Hasil Chelsea vs Arsenal: Meriam London Menang Tipis 3-2 di Semifinal Piala Liga Inggris
-
Jordi Cruyff Lagi Sibuk Cari Pelatih Baru untuk Ajax, Patrick Kluivert Masih Nganggur