Suara.com - Pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann berharap Liverpool bisa tetap menunjukkan penampilan yang kuat saat menghadapi timnya di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
Duel RB Leipzig vs Liverpool di leg pertama ini akan berlangsung di tempat netral yakni Puskas Arena, Budapest, Hungaria pada Rabu (17/2/2021) dini hari WIB.
Tempat netral dipilih UEFA sebagai respons dari kebijakan pemerintah Jerman yang tidak memberikan pengecualian kepada Liverpool terkait aturan Covid-19 di Jerman.
Liverpool menghadapi laga ini dengan modal kurang baik di mana pasukan Jurgen Klopp cuma meraih dua kemenangan dalam 10 pertandingan terakhir di semua kompetisi.
Performa Liverpool anjlok setelah dihantam rentetan cedera terkhusus di sektor pertahanan yang memaksa Virgil van Dijk, Joe Gomez, hingga Joel Matip menepi cukup lama.
Kendati demikian, Nagelsmann tak menganggap Liverpool tengah dalam krisis besar. Kehadiran Jurgen Klopp sebagai pelatih membuat juru taktik 33 tahun itu yakin The Reds bakal tetap menyulitkan timnya.
"Jurgen adalah salah satu pelatih klub paling sukses dan selalu membuat perbedaan dalam tugasnya di Mainz, Dortmund dan Liverpool," kata Nagelsmann dikutip dari Goal Internasional.
"Mereka tidak berada dalam krisis besar dan pasti akan stabil melawan kami," tambahnya.
Merujuk statistik, pernyataan Nagelsmann tidak berlebihan. Liverpool patut diwaspadai RB Leipzig mengingat rekam jejak tim asal Merseyside itu dalam tiga musim terakhir.
Baca Juga: Liverpool Kalah Mulu, Mo Salah: Kami akan Terus Berjuang Selayaknya Juara
Liverpool adalah juara Liga Champions musim 2018-2019. Setahun sebelumnya, Klopp juga sukses membawa The Reds ke babak final meski akhirnya kalah dari Real Madrid dengan skor 1-3.
Berita Terkait
-
Jelang Duel Barcelona Vs PSG, Koeman: Ini Bukan Laga Messi Vs Mbappe!
-
Neymar Batal Hadapi Messi di Laga Barcelona Vs PSG, Koeman Kecewa
-
Sambangi Barcelona Tanpa Neymar, Pochettino Pastikan PSG Tidak Gentar
-
Barcelona Vs PSG, Dembele Endus Aroma Dendam di Camp Nou
-
Daftar Top Skor Liga Inggris: Bruno Fernandes Buntuti Mohamed Salah
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto
-
Rating Pemain Real Madrid Usai Dipermulakan di Markas Liverpool
-
Erling Haaland Ogah Disamakan dengan Messi dan Ronaldo, Apa Alasannya?
-
Ada Tumbal Proyek di Renovasi Stadion Barcelona: 50 Pekerja Jadi Korban
-
Kata-kata Erick Thohir Disuruh Mundur dari Jabatan Ketua Umum PSSI
-
Antonio Conte Sindir Eintracht Frankfurt: Tim Jerman Itu Belajar Catenaccio
-
Bayern Munich 16 Laga 16 Kemenangan, Apa Rahasia Vincent Kompany?