Suara.com - Spezia menjauhkan diri dari zona degradasi klasemen Liga Italia setelah menundukkan Cagliari 2-1 dalam laga pekan ke-28 di Stadion Alberto Picco, Sabtu waktu setempat atau Minggu (21/3/2021) dini hari WIB.
Dua gol dari Roberto Piccoli dan Giulio Maggiore untuk Spezia baru bisa dibalas oleh Cagliari melalui Gaston Pereiro pada menit-menit akhir pertandingan, demikian catatan laman resmi Liga Italia.
Kendati meraih kemenangan pertamanya dalam enam pertandingan terakhir, Spezia tak beranjak dari urutan ke-15 klasemen. Namun dengan koleksi 29 poin, mereka melebarkan jarak aman dari zona degradasi menjadi tujuh poin.
Sedangkan Cagliari (22) yang menelan kekalahan kedua berturut-turut dalam catatan tiga laga tanpa menang tertahan di zona merah menempati posisi ke-18 sejak disalip oleh Torino (23) tengah pekan lalu.
Babak pertama berakhir tanpa gol setelah dua peluang Diego Farias untuk Spezia dihalau kiper Alessio Cragno, sementara di ujung lapangan yang berbeda Jeroen Zoet menggagalkan tembakan Joao Pedro.
Empat menit memasuki babak kedua, kebuntuan dipecahkan oleh Piccoli yang menanduk umpan silang Emmanuel Gyasi untuk membawa Spezia memimpin atas Cagliari.
Cagliari berusaha membalas tetapi tembakan jarak jauh Charalampos Lykogiannis dan sepakan Pereiora dari tengah kotak penalti kembali digagalkan oleh Zoet.
Maggiore mampu menggandakan keunggulan Spezia pada menit ke-80 saat melepaskan umpan tarik matang Simone Bastoni di muka gawang Cagliari.
Tiga menit kemudian, Cagliari menciptakan momentum kebangkitan ketika Pereiro mencetak gol balasan yang didahului sepak pojok untuk memperkecil ketertinggalan 1-2.
Baca Juga: Jadwal Bola Malam Ini 20-21 Maret, Ada Everton vs Man City Live di RCTI
Cagliari terus membombardir pertahanan Spezia pada sisa waktu pertandingan dan pada menit ketiga injury time Giovanni Simeone sukses menjebol gawang tuan rumah memanfaatkan umpan Radja Nainggolan.
Namun, VAR turun tangan merusak selebrasi para pemain Cagliari dan menyatakan gol itu tidak sah karena Simeone terjebak offside sehingga mengunci kemenangan Spezia.
Spezia selanjutnya akan bertandang ke Lazio dan Cagliari menjamu Verona awal April setelah jeda internasional.
Berita Terkait
-
Jadwal Bola Malam Ini 20-21 Maret, Ada Everton vs Man City Live di RCTI
-
Jadwal Bola Malam Ini: Liga Inggris, Piala FA, La Liga, hingga Serie A
-
Hasil Bola Tadi Malam: Liga Inggris, La Liga, Bundesliga, hingga Serie A
-
Jadwal Bola Besok Malam, 20 Maret 2021: Liga Inggris hingga La Liga
-
Fokus Ibrahimovic Kini Sepenuhnya Tercurah pada Gelar Scudetto
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Jamie Carragher Sindir Trent Alexander-Arnold: Dia Telah Menipu Fans Liverpool
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Ngaku Bukan Pria Romantis yang Suka Berikan Bunga tapi Ngasih Cincin Rp30 M
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto