Suara.com - Persela Lamongan akan bertemu dengan Madura United pada matchday ketiga Grup C Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Kamis (1/4/2021). Kedua tim dipastikan bakal mengincar poin penuh.
Persela datang dengan motivasi yang tinggi setelah pada laga pertama mereka menahan imbang PSS Sleman dengan skor 0-0. Tentunya ini pencapaian luar biasa karena PSS dihuni pemain-pemain bintang.
Apalagi, kekuatan Laskar Joko Tingkir --julukan Persela-- akan semakin bertambah setelah kedatangan bomber anyar, Melvyn Lorenzen. Pemain berdarah Inggris-Jerman itu akan jadi kekuatan baru bagi Persela.
Kemungkinan permainan Persela tidak akan jauh berubah seperti ketika menghadapi PSS. Perkuat lini belakang dan menunggu momentum yang pas untuk melakukan serangan.
"Secara teknis, kami sudah melihat permainan Madura United. Kami juga sudah mencoba simulasi pertandingan melawan Madura United, termasuk pemain yang perlu diwaspadai," kata Pelatih Persela, Didik Ludianto dalam jumpa pers sehari jelang pertandingan.
Adapun Madura United tengah berambisi meraih kemenangan atas Persela. Perolehan tiga poin bisa membuat langkah Madura United melaju ke babak selanjutnya makin terbuka.
Madura United yang dihuni pemain-pemain berkelas tentu lebih diunggulkan. Namun, Rahmad Damawan selaku pelatih tidak mau anggap Persela enteng begitu saja.
Rahmad Darmawan menginginkan para pemain Madura United bermain lebih sabar dan mengontrol jalannya pertandingan. Saat momentum yang pas, Slamet Nurcahyo dan kawan-kawan bakal memberikan serangan kejutan.
"Kesabaran adalah modal utama dalam bermain untuk mengelabui lawan dan meraih kemenangan," kata juru taktik yang akrab disapa RD tersebut.
Baca Juga: Piala Menpora 2021: Jadwal dan Prediksi Persik Kediri vs PSS Sleman
Perkiraan Susunan Pemain:
Persela Lamongan (4-2-3-1): Dwi Kuswanto; Eky Taufik, Demerson, M Zaenuri, Birrul Walidain; Ahmad Bustomi, Syahroni; Adrianus Dwiki, Riyatno Abiyoso, Malik Rizaldi; Janneth Silvester Kamare.
Pelatih: Didik Ludianto (Indonesia)
Madura United (4-4-2): Muhammad Ridho; Andik Rendika Rama, Fachrudin Aryanto, Jaimerson da Silva, Marckho Sandy; Alfin Tuasalamony, Jacob Pepper, Slamet Nurcahyo, Zulfiandi; Bruno Lopes, Alberto Goncalves.
Pelatih: Rahmad Darmawan (Indonesia)
Jadwal siaran langsung
Berita Terkait
-
Alasan Carlos Perreira Jadi Nahkoda Baru Madura United Lanjutkan BRI Super League
-
Pengganti Alfredo Vera, Madura United Umumkan Pelatih Baru dari Brasil
-
Madura United Pecat Alfredo Vera, Ini Alasannya
-
Link Live Streaming Madura United vs Persijap Malam Ini 9 November 2025
-
Prediksi Madura United vs Persijap di BRI Super League, Laga Penuh Tekanan Mental
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Format dan Jadwal Babak Play Off Piala Dunia 2026: Adu Nasib Demi Tiket Tersisa
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
Terkini
-
Suara Lantang Pep Guardiola Dukung Palestina: Dunia Jangan Tutup Mata
-
Eks Borussia Dortmund Turun Gunung Asah Talenta Indonesia di Bintang Muda 2025
-
Format dan Jadwal Babak Play Off Piala Dunia 2026: Adu Nasib Demi Tiket Tersisa
-
Ada Sosok Kebal Hukum yang Tak Tersetuh di Kasus 7 Pemain Abal-abal Malaysia
-
Trent Alexander-Arnold Terancam Tak Main di Piala Dunia 2026, Thomas Tuchel Rela Lakukan Ini
-
Publik Terbelah Soal Pelatih Baru Timnas Indonesia: Timur Kapadze vs Jesus Casas
-
Arsenal Bakal Lepas 3 Pemain, Martinelli hingga Ben White Masuk Daftar
-
Bukan Cuma Wonderkid Man United, Ini 3 Pemain Mali yang Bisa Repotkan Timnas Indonesia U-22
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Mali U-22, Siapa Dicoret?
-
Italia Diambang Gagal Lolos (Lagi) ke Piala Dunia, Gennaro Gattuso Bisa Jadi Juru Selamat?