Suara.com - Piala Menpora 2021 sudah berlalu bagi Borneo FC. Bukan karena kualitas, Borneo FC tersingkir karena kalah dari segi persiapan dari tim-tim lainnya.
Seperti diketahui, Borneo FC harus puas menjadi juru kunci Grup B Piala Menpora 2021. Berada satu grup dengan Persija Jakarta, PSM Makassar, dan Bhayangkara Solo FC, Borneo FC hanya bisa mengumpulkan satu poin.
Itu adalah hasil dua kekalahan melawan Bhayangkara Solo FC (0-1) dan Persija Jakarta (0-4). Sementara hasil imbang didapat saat Borneo FC bersua PSM Makassar dengan skor 1-1.
Gelandang Borneo FC, Hendro Siswanto membantah timnya minim kualitas sehingga tersingkir dari Piala Menpora 2021. Ia yakin talenta yang ada saat ini punya potensi besar terutama di Liga 1 2021.
Menurut mantan pemain Arema FC itu ada hal yang lebih vital lainnya. Itu yang ia rasakan masih menjadi kekurangan Pesut Etam --julukan Borneo FC-- saat ini.
Komunikasi, koordinasi, dan chemistry antar pemain belum terbentuk. Hal ini lantaran belum cukup waktu untuk membentuknya, karena Borneo FC punya persiapan yang singkat hadapi Piala Menpora 2021.
“Kondisi tim bagus sekali, ya memang banyak pemain baru dan pemain muda. Sementara lawan yang kita hadapi merupakan pemain berpengalaman dan tidak banyak mengalami perubahan,” kata Hendro dalam keterangan resmi klub, Selasa (6/4/2021).
“Membentuk tim selama sebulan bisa saja secara fisik ya. Tapi secara kekompakan rasanya masih belum dapat," ia melanjutkan.
Memang secara fisikal, pemain Borneo FC sudah nyaris ideal. Ditengarai pada Piala Menpora lalu, semua pemain bisa menjalani 90 menit pertandingan dengan kondisi prima.
Baca Juga: Tak Sabar Hadapi Persebaya, Bek PSS Sleman Janjikan Hal Ini
Tapi soal komunikasi antar pemain saat bermain di pertandingan masih di bawah tekanan dari tim lawan. Pesut Etam, kata Hendro, harus memperbaikinya di waktu yang ada sebelum Liga 1 bergulir.
"Saya optimis dengan masa depan Borneo FC. Karena dengan memiliki banyak waktu dan kesempatan untuk membangun chemistry antar pemain," jelasnya.
"Juga masalah komunikasi atau koordinasi di lapangan. Melihat kualitas pemain yang kita punya, tentunya saat ini bagus semua," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Klasemen BRI Super League: Borneo FC di Puncak dengan Catatan Sempurna, Persija Kedua
-
Link Live Streaming Arema FC vs Borneo FC di Super League 26 Oktober 2025
-
Prediksi Arema FC vs Borneo FC di BRI Super League 26 Oktober 2025
-
Arema FC Optimistis Kalahkan Borneo FC di Kanjuruhan, Top Skor BRI Super League Andalan Utama
-
Borneo FC Akan Berjuang Mati-matian Pertahankan Puncak Klasemen Super League di Kanjuruhan
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Baru 17 Tahun! Cucu Orang Jakarta Ini On Fire di Klub Besar Belanda
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?