Suara.com - Persela Lamongan akan memainkan pertandingan terakhir kontra Persik Kediri di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu (7/4/2021). Kemenangan jadi harga mati bagi kedua kesebelasan.
Hanya hasil kemenangan yang bisa membuat Persela atau Persik melaju ke babak delapan besar. Kedua tim sama-sama telah mengoleksi tiga poin dari tiga laga yang sudah dijalani.
Oleh sebab itu, pertandingan kemungkinan akan berlangsung ketat sejak menit awal hingga berakhirnya duel kedua tim ini, karena sama-sama ingin menang.
Pelatih Persela, Didik Ludianto berambisi mendapat hasil yang terbaik di laga ini. Perbaikan tim sudah dilakukan sehingga Dwiki Arya dan kawan-kawan lebih pede melawan Persela.
Lini depan jadi catatan khusus. Dari tiga pertandingan yang telah dilalui, Persela baru mencetak satu gol.
"Yang jelas, kami sudah evaluasi pertandingan kemarin. Kami juga sudah latihan. Kami maunya menang," kata Didik Ludianto dalam jumpa pers sehari jelang pertandingan.
Adapun Persik tampil lebih percaya diri. Namun, mereka harus kehilangan beberapa pemain yang tak bisa diturunkan pada laga nanti.
Meski begitu, Pelatih Persik, Joko Susilo, mengungkapkan tim asuhannya telah siap memberi perlawanan sengit bagi Persela. Target kemenangan harus didapat oleh persik Kediri.
"Alhamdulillah tidak ada kendala suatu apapun. Tetapi ada beberapa pemain kami yang tidak bisa main besok dengan alasan akumulasi kartu," kata Joko Susilo.
Baca Juga: Klasemen Piala Menpora 2021 Jelang Matchday Terakhir Grup C
Peluang salah satu dari kedua tim ini lolos ke babak selanjutnya tergantung dari hasil pertandingan lain yakni PSS Sleman kontra Persebaya Surabaya. Jika PSS menang atas Bajul Ijo --julukan Persebaya-- maka Persela dan Persik harus angkat koper.
Perkiraan Susunan Pemain
Persik Kediri (5-3-2): Dian Agus; Ibrahim Sanjaya, Andri Ibo, M Sabillah, OK John, Danny Saputra; Adi Eko, Sackie Doe, Bayu Otto; Septian Bagaskara, Yusuf Meilana
Pelatih: Joko Susilo (Indonesia)
Persela (4-3-3): Dwi Kuswanto; Birrul Walidain, Demerson, M Zaenuri, Nasir; Syahroni, Ahmad Bustomi, Akbar; Riyatno Abiyoso, Melvyn, Friska Womsiwor.
Pelatih: Didik Ludianto (Indonesia)
Berita Terkait
-
Saddil Ramdani Kartu Merah Minta Maaf: Terima Kasih Bobotoh atas Kritikannya
-
Bojan Hodak Protes Keras Kepemimpinan Wasit Muhammad Tri Santoso, Persib Bandung Kirim Surat
-
6 Assist, 5 Gol! John Herdman Layak Panggil Ezra Walian ke Timnas Indonesia
-
Persib Bandung Ditahan Imbang Persik, Bojan Kecewa dengan Kepemimpinan Wasit
-
Ezra Walian Diincar Persija Jakarta Tapi Manajemen Persik Kediri Pastikan Kontrak Masih Panjang
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Kata Agen Soal Patrick Kluivert Bersaing dengan Legenda Arsenal Latih Tunisia di Piala Dunia 2026
-
Manajemen Persib Pastikan Skuad Persija Persija Pakai Rantis ke GBLA
-
Marak Calo Jelang Persib vs Persija, Manajemen Maung Bandung Bakal Lakukan ini di Hari H
-
Persib Bandung vs Persija, Ini Prediksi Mantan Striker Timnas Indonesia
-
Head to Head Persib Bandung vs Persija Jakarta: Duel Panas Rival Abadi
-
Emmanuel Petit: Campur Tangan Bos Jadi Biang Kerok Hancurnya Chelsea
-
Ruben Amorim Keras Kepala, Tugas Direktur Olahraga MU Ngapain Sih?
-
Rekor Satu Dekade David Beckham Dipecahkan Bek Muda AC Milan
-
Arsenal atau Manchester City? Ini Pilihan Roy Keane Favorit Juara Premier League 2025/2026
-
Jadwal Liga Italia Pekan Ini: Ada Bigmatch Inter Milan vs Napoli, AC Milan Lawan Fiorentina