Suara.com - Tiga tim, yaitu PSM Makassar, Persija Jakarta dan Persib Bandung, memastikan lolos ke babak semi final Piala Menpora 2021. Perilaku tertib dan disiplin yang ditunjukan suporter dan penonton tidak datang ke stadion selama perhelatan babak 8 besar mendapat apresiasi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali.
"Saya ingin menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada masyarakat umumnya, dan khususnya kepada para pecinta sepakbola kita. Khususnya para suporter, pendukung fanatik klub yang telah mematuhi himbauan dan memenuhi komitmen tidak datang dan juga tidak berkerumun," katanya, saat menjadi narasumber Program Lunch Talk salah satu televisi swasta secara virtual, di Sitroom Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (12/4/2021).
Menpora minta kepada masyarakat pecinta sepakbola untuk memahami dan mengerti, jika pandemi Covid-19 masih tinggi dan nantinya diputuskan tidak ada penonton lagi, maka hal itu dapat diterima.
"Mohon dipahami, jika nanti pandemi masih tinggi, maka kalau nanti diputuskan tidak ada penonton lagi untuk kompetisi Liga 1 dan 2, tolong itu bisa diterima, semata-mata untuk keselamatan kita bersama," ujar Menpora.
Ia menilai, apa yang sudah diperlihatkan oleh suporter, pemilik klub, pendukung selama Piala Menpora 2021 berlangsung telah baik.
"Pemerintah mengapresiasi dan terima kasih. Kita jaga ini. Kita bisa teruskan ini, apabila situasinya masih seperti sekarang, apalagi penyebarannya dan mutasi dari virus ini," katanya.
"Kompetisi akan tetap kita laksanakan. Persoalannya apakah ada penonton di dalam stadion atau cukup dari rumah saja, nanti ditunggu saja itu. Mohon sekali lagi dukung pemerintah dan Satgas Covid-19, karena ini harus bersama-sama. Jika ingin melihat sepakbola bergairah lagi, maka kita harus ada upaya untuk segera mengurangi penyebaran virus ini," tutupnya.
Berita Terkait
-
Olahraga Dihadiri Penonton Terbatas, Menpora Tegaskan Tak Ingin Gegabah
-
Menpora Enggan Gegabah Kasih Rekomendasi Kompetisi dengan Penonton
-
Menpora-MenkoPMK Bantu PT LIB Dapat Izin Kompetisi dari Polri
-
Dengan Biaya Mandiri, PABSI Persilakan Lifter Eko Yuli Berlatih Terpisah
-
Piala Menpora 2021: Persija Bertekad Balas Kekalahan dari PSM di Semifinal
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Senyum Lebar John Herdman Tiba di Indonesia Bareng Bang Jay, Bakal Nonton Persib vs Persija?
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Tak Mau Seperti Timnas Indonesia, Exco Federasi Tunisia Tolak Patrick Kluivert
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Gagal Gaet Joao Cancelo, Inter Milan Bidik Wing-Back Brasil Fiorentina Dodo
-
Rekor Tak Tersentuh! Persib Empat Laga Tak Terkalahkan dari Persija, Bojan Hodak Pede
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU