Suara.com - Klub Italia Inter Milan dan klub Spanyol Atletico Madrid telah resmi mengumumkan mundur dari European Super League (ESL) atau Liga Super Eropa yang kontroversial.
Pada Minggu (18/4/2021), sebanyak 12 klub elite Eropa resmi menjadi anggota pendiri Liga Super Eropa, yang dibentuk untuk menyaingi Liga Champions milik UEFA.
Hanya dua hari setelah itu, enam klub Liga Premier Inggris yang terlibat telah mengundurkan diri pada Selasa (20/4/2021).
Sedangkan, Inter Milan baru mengumumkan pengunduran diri mereka dari kompetisi yang digagas presiden Real Madrid, Florentino Perez.
"FC Internazionale Milano mengonfirmasi bahwa klub tidak lagi menjadi bagian dari proyek Liga Super," demikian pernyataan Inter di situs resmi mereka pada Rabu (21/4/2021).
"Kami selalu berkomitmen untuk memberikan pengalaman sepak bola terbaik kepada para penggemar; inovasi dan inklusi adalah bagian dari DNA kami sejak didirikan. Keterlibatan kami dengan semua pemangku kepentingan untuk meningkatkan industri sepak bola tidak akan pernah berubah."
"Inter percaya bahwa sepak bola, seperti setiap sektor aktivitas, harus memiliki minat untuk terus meningkatkan kompetisinya, untuk terus menarik penggemar dari segala usia di seluruh dunia, dalam kerangka keberlanjutan finansial."
"Dengan visi ini kami berharap dapat terus bekerja sama dengan institusi dan semua pemangku kepentingan untuk masa depan olahraga yang kita semua cintai."
Sedangkan Atletico Madrid menyatakan bahwa para petinggi mereka telah melakukan rapat dan memutuskan mundur dari Liga Super Eropa.
Baca Juga: Prediksi Aston Villa Vs Manchester City dan 4 Berita Bola Terkini
"Dewan direksi Atletico de Madrid, yang melakukan pertemuan pada Rabu pagi ini, telah memutuskan untuk secara resmi berkomunikasi dengan Liga Super dan klub pendiri lainnya untuk tidak melanjutkan proyek tersebut," demikian pernyataan Atletico di situs resmi mereka seperti dimuat Antara.
"Atletico de Madrid membuat keputusan Senin lalu untuk bergabung dengan proyek ini sebagai respons atas keadaan yang tidak ada lagi saat ini."
"Untuk klub, keharmonisan sangat penting di antara semua grup yang membentuk keluarga rojiblanca, terutama para penggemar kami."
Hingga Rabu, hanya Real Madrid, Barcelona, Juventus dan AC Milan yang belum secara resmi mengeluarkan pernyataan resmi untuk mundur dari proyek tersebut.
Tag
Berita Terkait
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Rumor Panas! Guardiola Minta Man City Rekrut Vinicius Jr, Siapkan Mahar Rp2,6 T
-
Cristiano Ronaldo: David Beckham Tampan, tapi Saya Sempurna
-
Jadwal Liga Spanyol Pekan Ini, 8-10 November 2025
-
Jadwal Liga Spanyol Pekan ke-12: Real Madrid dan Barcelona Hadapi Laga Tandang Sulit
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Mengerikan! Hooligan Eks Klub Eliano Reijnders Picu Kerusuhan, Anak-anak Jadi Korban
-
Tampil Gemilang, Emil Audero Frustrasi Sebut Cremonese Tak Layak Kalah dari Pisa
-
Comeback Spektakuler Persib di ACL Two: Robi Darwis Beberkan Kunci Kebangkitan
-
3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
-
2 Pemain Keturunan Indonesia Disanksi FIFA: Fans Diharap Tenang, Beda Kasus dengan Malaysia
-
Ivar Jenner Cs Takluk dari FC Emmen, Tim Geypens Absen karena Cedera Kepala
-
Beri Harapan Bela Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Surabaya Kini Berbanderol Rp43 Miliar
-
Jadwal Pertandingan Arema FC vs Persija Jakarta di Super League Sore Ini
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia ke 32 Besar Piala Dunia U-17 2025 usai Kalah dari Brasil
-
Denda Thom Haye dan Shayne Pattynama Lebih Mahal dari 7 Pemalsu Dokumen Naturalisasi Malaysia