Suara.com - Penyerang Persib Bandung Frets Butuan fokus menatap kompetisi Liga 1 musim 2021, setelah timnya menyelesaikan turnamen Piala Menpora sebagai runner up.
"Kini, saya sedang fokus dan mesti tambah kerja keras lagi di masa persiapan untuk liga bersama Persib agar bisa dapatkan yang terbaik," kata Frets, dikutip dari laman resmi klub, Senin (3/5/2021).
Meskipun tim diliburkan dari program latihan bersama, pemain bernomor punggung 21 tersebut tetap gigih dalam berlatih mandiri.
Terlebih lagi, Pelatih Robert Alberts juga memberikan menu latihan individu buat anak asuhnya selama liburan.
Penampilan pemain asal Ternate itu selama Piala Menpora lalu terbilang cukup memukau dengan masuk daftar pencetak gol terbanyak, dan menjadi kandidat pemain terbaik.
Namun, pemain kelahiran 4 Juni 1996 tersebut menegaskan sejak awal tak mengincar prestasi individu.
Frets menganggap bahwa prestasi yang diraihnya ada Piala Menpora hanyalah bonus dari kerja keras semua pemain untuk tim.
"Harapannya pasti bisa meraih mimpi tertinggi, prestasi bersama klub," pungkas pemain berpostur 167 centimeter itu seperti dimuat Antara.
Sebelumnya, Persib Bandung meliburkan pemain dari kegiatan latihan bersama selama lebih dari tiga pekan setelah selesai mengarungi turnamen Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Bakal Tinggalkan Juventus, Ini 2 Prestasi Terakhir yang Akan Diukir Ronaldo
Terhitung 27 April, kegiatan latihan bersama pemain Persib Bandung diliburkan, dan tim rencananya kembali berkumpul pada 22 Mei mendatang.
Berita Terkait
-
Keluarga Jadi Pertimbangan, Federico Barba Tinggalkan Persib Bandung
-
Persiapan Lawan Persib Bandung, Ratchaburi FC Rekrut Winger Timnas Thailand
-
Ratchaburi Resmi Datangkan Pemain Timnas Malaysia Keturunan Inggris Jelang Lawan Persib Bandung
-
Mauricio Souza Angkat Bicara Soal Isu 'Senjata Rahasia' Persija di Markas Persib Bandung
-
Persib Bandung Merosot ke Posisi Empat, Ini Kata Bojan Hodak
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Zidane hingga Southgate, 7 Kandidat Pengganti Ruben Amorim di Manchester United Versi Media Inggris
-
Dipecat Manchester United, Legenda Liverpool Sebut Ruben Amorim Gak Kompeten
-
Darren Fletcher Mantan Pemain Keempat yang Jadi Pelatih Sementara Manchester United
-
Profil Pemilik Putra Jaya Pasuruan, Klub yang Viral Pemain Tendang Dada Lawan
-
Emil Audero Lebih Menonjol dari David de Gea dalam Laga Cremonese vs Fiorentina
-
Apa Penyebab Pelatih Manchester United Ruben Amorim Dipecat?
-
6 Kandidat Pengganti Ruben Amorim di Manchester United: Dari Xavi hingga Enzo Maresca
-
John Herdman Diberi Target Berjenjang Demi Hasil Maksimal Efektif
-
Polemik Gaji John Herdman: Shin Tae-yong Sampai Terseret-seret, Kluivert Jadi Musuh Bersama
-
Comeback Pahit Calvin Verdonk! Main 74 Menit, Lille Tumbang di Kandang