Suara.com - Napoli akan kembali melanjutkan perjuangannya untuk lolos ke Liga Champions musim depan saat menjamu Udinese dalam laga pekan ke-36 Liga Italia.
Pertandingan Napoli vs Udinese akan berlangsung di Stadion Diego Armando Maradona, pada Rabu (12/5/2021) pukul 01.45 WIB.
Setelah sempat terlempar dari zona Liga Champions setelah hasil imbang mengecewakan dengan tim papan bawah Cagliari, Napoli telah kembali ke jalur kemenangan.
Menghadapi Spezia, I Partenopei menghancurkan lawannya itu dengan skor 4-1, di mana mereka mencetak tiga gol di babak pertama, sebelum Hirving Lozano memastikan kemenangan di menit ke-79.
Pasca menghadapi tiga dari enam klub penghuni papan bawah klasemen Liga Italia dalam beberapa pekan terakhir, Napoli yang untuk sementara duduk di peringkat keempat, akan diuji oleh tim papan tengah Udinese.
Dalam 10 pertemuan terakhir di semua kompetisi, Napoli punya rekor apik atas Udinese. Mereka berhasil meraih sembilan kemenangan.
Pada Januari tahun ini, pertemuan kedua klub juga berhasil dimenangkan Napoli saat berlaga di Dacia Arena.
Pelatih Gennaro Gattuso tentu ingin rekor apik itu terus berlanjut, sebelum melanjutkan perjuangan di dua laga terakhir dengan menghadapi Fiorentina dan Verona.
Sementara Udinese saat ini masih mengincar untuk bisa finis di paruh atas klasemen Liga Italia sebelum musim berakhir. Mereka dipastikan berharap menyelesaikan kampanye 2020/2021 dengan hasil gemilang dalam beberapa pekan mendatang.
Baca Juga: Cedera Lutut, Ibrahimovic Absen di Piala Eropa?
Rentetan lima kekalahan dari delapan pertandingan terakhir mereka telah membuat kans pasukan Luca Gotti untuk finis di Top 10 dengan menggusur Verona, berkurang drastis.
Apalagi, pekan ini mereka harus menghadapi Napoli yang tengah mengincar tiket lolos ke Liga Champions dan dalam dua pekan ke depan akan berjumpa dengan sang juara Inter Milan.
Rekor pertemuan Napoli vs Udinese
5 Pertemuan Terakhir Napoli vs Udinese
10/01/2021 Udinese vs Napoli 1-2
19/07/2020 Napoli vs Udinese 2-1
07/12/2019 Udinese vs Napoli 1-1
17/03/2019 Napoli vs Udinese 4-2
20/10/2018 Udinese vs Napoli 0-3
5 Pertandingan Terakhir Napoli
Tag
Berita Terkait
-
Jadwal Bola Malam Ini: MU Jumpa Leicester hingga Barcelona Sambangi Levante
-
Juventus Dipermak Milan, Cristiano Ronaldo Bolos Latihan
-
Salernitana Promosi ke Serie A, Bos Lazio Pusing, Kenapa?
-
Fabio Capello: AC Milan Standar Saja, Juventus yang Sangat Buruk
-
Menilik Kans Cristiano Ronaldo Main di Liga Europa Musim Depan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Serbaserbi Piala Futsal 2026, Jadwal, Tiket, Hingga Cara Pesan
-
Statistik dan Rapor Pemain Timnas Indonesia Akhir Pekan Kemarin, 2 Orang Cetak Gol
-
Sukses Berperan Bagi Kemenangan Besar Monchengladbach, Kevin Diks Dipuji Pelatih
-
Klasemen Liga Italia Memanas Juventus Geser Napoli dan AS Roma Usai Menang Telak Lawan Cremonese
-
Klasemen Super League 2025 Terbaru: Persib Bandung Geser Borneo FC dari Puncak Usai Tekuk Persija
-
Hasil Piala Prancis: PSG Tersingkir Usai Kalah Tipis 0-1 dari Rival Sekota Paris FC
-
Hasil Liverpool vs Barnsley Skor 4-1, Dominik Szoboszlai dan Florian Wirtz Cetak Gol Edan!
-
Michael Carrick Kandidat Terkuat Pelatih Sementara Manchester United Gantikan Ruben Amorim
-
Alvaro Arbeloa Resmi Jadi Pelatih Real Madrid Gantikan Xabi Alonso
-
Real Madrid Pecat Xabi Alonso Usai Kalah dari Barcelona di Final Piala Super Spanyol 2026