Suara.com - Tim Nasional Wales berhasil lolos untuk mengikuti ajang Euro 2020 (Euro 2021) setelah berhasil sebagai runner up Grup E pada babak kualifikasi. Seperti apa profil Timnas Wales yang akan berlaga di Piala Eropa 2020?
Pada Euro 2020 ini, Timnas Wales akan tergabung di Grup A yang akan menghadapi Turki, Italia dan Swiss. Hal ini merupakan kali kedua Tim Nasional Wales mengikuti ajang Piala Eropa atau Euro ini.
Prestasi terbaik sepanjang sejarah sepak bola Wales, hanya berhasil mengikuti dua kejuaraan besar internasional yakni mencapai perempat final Piala Dunia FIFA 1958 serta pada tahun 2016 berhasil mencapai semi-final Piala Eropa atau Euro 2016.
Tim yang dikelola oleh Asosiasi Sepak Bola Wales (FAW) ini tentunya secara rutin melahirkan bintang-bintang sepak bola papan atas yang bermain untuk berbagai liga besar di Eropa. Hampir seluruh pemain timnas Wales bermain untuk kompetisi sepak bola liga Inggris. Tim Nasional Wales telah melahirkan beberapa nama-nama pemain hebat diantara seperti Ryan Giggs, Aaron Ramsey, Gareth Bale, Ashley Williams, dan masih banyak lainnya.
Pada Euro 2020 ini, tentunya ‘The Dragons’ akan dihuni oleh deretan pemain hebat. Untuk lebih lengkapnya simak fakta-fakta Tim Nasional Wales yang akan tampil dalam Euro 2020 berikut ini.
Pelatih Timnas Wales, Ryan Giggs
Legenda Manchester United dan Tim Nasional Wales, Ryan Giggs ditunjuk sebagai manajer pengganti Chris Coleman yang memilih untuk melatih Sunderland pada akhir 2017 silam. Pada tanggal 15 Januari 2018, Ryan Giggs memulai debutnya sebagai nahkoda The Dragons tersebut.
Diketahui, Ryan Giggs telah mencatatkan 64 penampilan dalam Tim Nasional Wales dari tahun 1991 hingga 2007 silam. Ia sering kali mendapatkan kritikan dalam membela Tim Nasional Wales karena terlihat absen dalam setiap pertandingan.
Giggs juga dianggap gagal dalam kepemimpinannya pada 11 bulan pertama. Pada saat itu Wales menerima 5 kekalahan dari 9 laga di semua kompetisi. Namun sejumlah pihak berpendapat, Giggs dapat memberikan perubahan pada Tim Nasional Wales.
Baca Juga: Positif COVID-19, Cillessen Dicoret dari Skuad Belanda untuk Euro 2020
Kontroversi Ryan Giggs
Meski performa Tim Nasional Wales dalam pertandingan terus lebih baik, namun pada akhir tahun 2020 sang manajer terlibat dalam sebuah masalah di luar lapangan. Ryan Giggs absen selama 3 bulan karena ditahan polisi atas tuduhan kekerasan pada sang pacar. Selain itu Ryan Giggs juga dipergok selingkuh.
Wales telah melahirkan beberapa deretan nama pemain hebat yang menjadi penentu kemenangan Tim Nasional Wales dalam setiap pertandingannya. Kapten Tim Nasional Wales, Gareth Bale menjadi andalan ‘The Dragons’ di dalam lapangan hijau.
Pemain pinjaman Real Madrid untuk Tottenham Hotspur ini, akan menjadi tulang punggu Tim Nasional Wales dalam meraih kemenangannya. Gareth Bale telah mencatatkan 11 goal dari 20 pertandingannya bersama Tottenham Hotspur.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford