Suara.com - Gelandang sentral Timnas Prancis, Paul Pogba mengaku dirinya dan rekan-rekan setim tak akan terlena meski skuad Les Bleus untuk Euro 2020 nanti bertabur bintang. Pogba mengakui skuad Prancis akan menatap satu demi satu laga di Euro dengan waspada.
Skuad Prancis racikan pelatih Didier Deschamps memang terbilang wah, dengan sederet pemain kelas dunia menghuni semua lini.
Ini termasuk trio maut; Kylian Mbappe, Karim Benzema dan Antoine Griezmann yang mengisi lini depan Prancis.
Meski demikian, Pogba ogah terlena meski Prancis, yang berstatus juara Piala Dunia 2018, sangat difavortikan untuk menjadi kampiun Euro 2020.
"Anda tidak boleh menganggap diri Anda terlalu cantik atau sempurna. Dan saya pikir, saya dan kami semua memang takkan begitu. Saya tidak ingin lengah karena saya rasa kami telah dibangun dengan cukup," ucap Pogba kepada TF1, Senin (7/6/2021).
"Memang menakutkan bagi tim lain, namun bisa jadi menakutkan juga bagi kami. Kami bisa merasa tertekan karena memiliki tim seperti ini, bahwa kami merasa pasti menang atau bahkan merasa akan selalu mencetak tiga gol," sambung bintang Manchester United itu.
"Orang-orang akan berekspektasi. Tapi itu bukan sepakbola, ego yang akan membunuh Anda. Di skuad ini, tidak ada. Ya, tidak ada yang lebih tinggi daripada yang lain," celoteh Pogba.
"Kami punya trio maut di lini depan, tapi tetap saja, kami harus memenuhi ekspektasi itu, untuk menjadi juara Euro tahun ini."
"Menjadi juara dunia dan memiliki tim seperti ini, kami akan dibebani harapan untuk menjadi lebih hebat lagi."
Baca Juga: Jadi Kapten Inggris untuk Pertama Kalinya, Rashford Super Pede Tatap Euro 2020
"Tapi, kami harus tetap rendah hati. Saya ingin mengutarakan pesan ini; (juaranya) belum ditentukan. Kami banyak mendengar omongan, namun kaki kami akan tetap menapak bumi," pungkas pemain berusia 28 tahun itu.
Di Euro 2020, Prancis sendiri menghuni grup neraka, yakni grup F bersama Jerman, Portugal dan Hungaria.
Skuad Les Bleus akan mengawali kiprah mereka di Euro dalam super big match kontra Jerman, 16 Juni nanti.
Berita Terkait
-
Alasan Emosional Luca Zidane Pilih Aljazair Dibanding Prancis
-
Era Baru Les Bleus? Zinedine Zidane Diproyeksikan Jadi Pelatih Baru Prancis
-
Paul Pogba Garda Terdepan Bersama 70 Atlet Dunia Desak UEFA Sanksi Israel
-
PSG Konfirmasi Desire Doue Cedera, Absen Lawan Bayern Munich
-
Prancis Bungkam Azerbaijan dengan Skor 3-0, Kylian Mbappe Gacor
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Mauricio Souza Minta Persija Fokus Hadapi Persijap Jepara Sebelum Duel Panas Melawan Persib Bandung
-
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Persija Jakarta Hadapi Hertha Berlin Saat Perayaan Ulang Tahun Jakarta
-
Mees Hilgers Resmi Gabung Agensi Top Dunia Lian Sports Demi Selamatkan Karier di FC Twente
-
Persik Kediri Siap Jamu Persib Bandung di Stadion Brawijaya 5 Januari 2026 Tanpa Suporter Tamu
-
Manchester United vs Leeds United, Amorim Konfirmasi Bruno Fernandes Absen Bela Setan Merah
-
AC Milan Geser Inter Milan dari Puncak Klasemen Usai Tekuk Cagliari Lewat Gol Tunggal Leao
-
Brennan Johnson Resmi Gabung Crystal Palace Pecahkan Rekor Transfer Termahal
-
Pascal Gross Resmi Kembali ke Brighton dari Borussia Dortmund dengan Kontrak Permanen
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri