Suara.com - Jacksen F Tiago, pelatih Persipura yang juga juru taktik tim nasional Indonesia pada tahun 2013 meminta para pemain skuad Garuda untuk selalu percaya dengan proses.
"Saya hanya ingin berkata satu hal (kepada timnas-red), yaitu percaya proses," ujar Jacksen dalam konferensi pers daring seperti dilansir Antara , Rabu (9/6/2021).
Meski demikian, pria asal Brasil tersebut enggan membicarakan lebih jauh soal timnas yang saat ini dibesut pelatih berkewarganegaraan Korea Selatan, Shin Tae-yong.
Jacksen menegaskan bahwa dirinya bukanlah seorang pengamat yang bebas berkomentar tentang skuad Garuda.
"Saya menghormati semua orang yang ada di timnas. Oleh sebab itu, saya memilih untuk tidak memberikan pandangan apapun," kata pelatih yang membawa Persipura tiga kali menjuarai Liga Indonesia itu.
Timnas Indonesia sendiri saat ini sedang mempersiapkan diri menuju laga terakhir mereka di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia melawan Uni Emirat Arab (UEA) di Dubai, Jumat (11/6/2021) malam.
Hasil apa saja dari pertandingan tersebut tidak akan memengaruhi posisi skuad Garuda di klasemen Grup G. Evan Dimas dan kawan-kawan tetap menjadi juru kunci karena pada tujuh partai sebelumnya mereka kalah enam kali dan seri sekali.
Terkait Jacksen Tiago, dia pernah melatih Indonesia pada medio April-November 2013. Selama itu, Jacksen membawa Indonesia memenangi dua laga uji coba (versus Filipina dan Kyrgyztan) serta sempat menahan imbang China 1-1 di Kualifikasi Piala Asia 2015.
Baca Juga: Kisah Perjuangan Witan Sulaeman Jadi Winger Termuda di Timnas Indonesia
Berita Terkait
-
Negara yang Diperkuat Gelandang Leicester City Ajak Timnas Indonesia Tanding di FIFA Matchday
-
Rumor ke Persib Berakhir Sudah: FC Dallas Rilis Jadwal Pramusim Padat untuk Maarten Paes
-
Pratama Arhan Kini Satu Tim Bersama Anak Legenda Brasil Rivaldo
-
Cedera Marselino Ferdinan Lebih Parah, Terancam Absen Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia
-
Persaingan Pilar Timnas Indonesia di Laga Persib Vs Persija, Siapa Bakal Dapat Atensi?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Kans Dean James Susul Takehiro Tomiyasu Jadi Bagian dari Skuat Ajax Amsterdam
-
Wagub Jabar Ingatkan Bobotoh Tanpa Tiket Persib vs Persija Tak Datang ke GBLA
-
Radja Nainggolan Diincar Klub Super League, Comeback ke Indonesia?
-
Bojan Hodak Ngeri Komentari Wasit di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Negara yang Diperkuat Gelandang Leicester City Ajak Timnas Indonesia Tanding di FIFA Matchday
-
Pertama Kali ke GBLA? Ini Panduan Transportasi dan Tribun Favorit Bobotoh Jelang Persib vs Persija
-
Eks Junior Kevin Diks Bikin Barcelona Panen Cuan, Beli Murah Kini Nilai Jual Meroket
-
Langkah Manajemen Persib Bandung untuk Antisipasi Kehadiran Suporter PersijaJakarta
-
Rumor ke Persib Berakhir Sudah: FC Dallas Rilis Jadwal Pramusim Padat untuk Maarten Paes
-
GBLA Siaga Satu, Polda Jabar Ambil Alih Keamanan Duel Panas Persib vs Persija