Suara.com - Belanda masih melanjutkan performa sempurna setelah menghantam Makedonia Utara 3-0 guna lolos ke babak 16 besar Euro dengan status juara Grup C.
Pada laga di Johan Cruyff Arena, Amsterdam, Senin (21/6/2021) malam WIB, Georginio Wijnaldum menyumbangkan dua gol bagi Belanda dan satu gol lagi dicetak Memphis Depay.
Dengan kemenangan tersebut, Belanda lolos ke babak 16 besar Euro 2020 dengan hasil sempuran setelah mengamankan sembilan poin dari tiga laga. Sementara Makedonia Utara tersingkir tanpa poin.
Sementara Austria menemani Belanda setelah lolos sebagai runner up Grup C dengan mengumpulkan enam poin. Sedangkan Ukraina harus puas di posisi ketiga dengan tiga poin.
Jalannya Pertandingan
Meski Belanda lebih dulu mengancam namun Makedonia Utara sempat mencetak gol pada menit kesembilan. Gol dicetak oleh Ivan Trickovski memanfaatkan bola dari Goran Pandev sebelum menaklukkan Maarten Stekelenburg dengan sepakan mendatar.
Namun gol tersebut dianulir oleh wasit setelah dia lebih dulu ada dalam posisi offside saat menerima bola dari Pandev. Trajkovski masih melanjutkan ancamannya namun kali ini tendangannya masih membentur mistar gawang.
Belanda akhirnya balik menyerang dan unggul 1-0 lewat gol Memphis Depay di menit ke-24. Gol tersebuty dicetak berawal dari sebuah serangan balik dan Depay menjebol gawang Makedonia lewat sepakan kaki kirinya setelah melakukan kerja dengan Donyell Malen.
Kembali Depay memiliki peluang di menit ke-30 setelah menyambut bola liar di luar kotak penalti namun bola masih membentur pemain lawan. Sementara Makedonia Utara mencoba menekan Belanda namun tidak ada gol tercipta hingga turun minum.
Di babak kedua, Belanda mengambil inisiatif serangan. Pada menit ke-50, Matthijs de Ligt mengancam lewat sundulannya setelah menyambut bola hasil sepak pojok namun masih dapat dihalau oleh kiper Trickovski.
Baca Juga: Fakta Kilat Piala Eropa 2020 : Duel Hidup Mati Finlandia vs Belgia
Pada menit ke-51, Belanda memperbesar keunggulan menjadi 2-0. Gol tersebut dicetak oleh Georginio Wijnaldum lewat sepakan kaki kirinya setelah menyelesaikan umpan tarik yang dilakukan Depay dari sisi kiri.
Tujuh menit berselang, Belanda semakin menjauh meninggalkan Makedonia Utara setelah Wijnaldum mencetak gol keduanya. Ia mampu memanfaatkan bola muntah dari tendangan Depay yang ditepis oleh Dimitrievski.
Pada menit ke-61, Wijnaldum hampir mencetak hat-trick jika saja tembakan kaki kanannya tidak melambung di atas mistar gawang. Frenkie de Jong juga memiliki peluang namun bola masih membentur mistar gawang
Pada menit ke-73, Churlinov mencetak gol namun kembali wasit menganulir gol Makedonia Utara karena lebih dulu offside. Sementara Belanda masih melanjutkan tekanannya namun hingga akhir laga skor tetap tidak berubah 3-0.
Dalam pertandingan ini, pemain Makedonia Utara Goran Pandev mendapatkan penghormatan guard of honour dari rekan-rekan satu timnya ketika digantikan sepuluh menit kemudian.
Laga melawan Belanda ini memang merupakan laga terakhirnya dalam kancah internasional setelah menyatakan mundur dari timnas akhir pekan lalu.
Berita Terkait
-
Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Media Belanda Sebut Mees Hilgers Cocok Bela Ajax Amsterdam, Apa Alasannya?
-
Media Belanda: Menurut Data Mees Hilgers Cocok ke Ajax Amsterdam
-
Profil Kakek dan Nenek Prabowo Subianto yang Dikubur di Belanda
-
Silsilah Keluarga Prabowo Subianto: Kakek Nenek Dimakamkan di Belanda
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
-
Harga Emas Antam Terpeleset Jatuh, Kini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
Terkini
-
Final 29 Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Nadeo Argawinata Datang di Detik-detik Terakhir
-
Erling Haaland Hampir Samai Rekor Lionel Messi
-
Update Cedera Emil Audero Jelang Gabung Timnas Indonesia: Siap Dimainkan Lawan Inter Milan
-
Pratama Arhan Ditendang Timnas Indonesia, Pelatih Bangkok United Pasang Badan
-
Menanti Racikan Indra Sjafri, Timnas Indonesia U-23 Tantang India Jelang SEA Games 2025
-
Kiper Berdarah Kediri 1,87 Meter Dipanggil Timnas Indonesia Usai 2 Kiper Keturunan Cedera
-
FIFA Belum Mau Sanksi Israel, Kenapa?
-
Luis Enrique Ngeri Lihat Kualitas Barcelona Meski PSG Berhasil Comeback 2-1
-
Bocoran dari Orang Dalam, Pelatih Irak Kebingungan Jelang Menghadapi Timnas Indonesia
-
Napoli Raih 3 Poin, Conte Tepis Isu Panas Soal Kevin De Bruyne