Suara.com - Pertandingan Republik Ceko vs Inggris dalam matchday terakhir Euro 2020 Grup D akan berlangsung hari Rabu (23/6/2021) pukul 02.00 WIB di Stadion Wembley, London.
Merujuk rekor pertemuan, The Three Lions jadi tim yang sedikit lebih diunggulkan dalam laga yang akan disiarkan secara langsung oleh RCTI dan live streaming via MolaTV tersebut.
Dari tiga pertemuan terakhir, Inggris meraih satu kemenangan, satu hasil imbang, dan satu kekalahan dari Republik Ceko, sebagaimana merujuk data WhoScored.
Inggris meraih kemenangan 5-0 atas Ceko saat berjumpa dalam pertemuan perdana di Kualifikasi Euro 2020 pada 2019 lalu, dan kalah 1-2 di ajang yang sama pada pertemuan kedua.
Sementara satu hasil imbang diterima Inggris dan Kroasia saat keduanya bertemu di laga persahabatan pada 20 Agustus 2008 silam.
Pertandingan terakhir Grup D Euro 2020 sejatinya tak lagi berpengaruh pada kans lolos Inggris dan Ceko ke babak 16 besar. Keduanya sudah dipastikan melaju setelah berakhirnya matchday pamungkas Grup B dan C.
Ceko dan Inggris saat ini mengoleksi 4 poin dari dua pertandingan Grup D Euro 2020. Jumlah ini sudah melebihi dua tim penghuni klasemen peringkat ketiga terbaik Grup B dan C yakni Finlandia dan Ukraina.
Sebelumnya, Finlandia dan Ukraina sudah menyelesaikan seluruh pertandingan fase grup mereka dan hanya mampu mengumpulkan tiga poin.
Finlandia kalah 0-2 dari Belgia di matchday terakhir, sementara Ukraina kandas di tangan Austria dengan skor tipis 0-1.
Baca Juga: Covid-19 Hantui Euro 2020, Berikut Daftar Pemain yang Terpapar
Sebagai informasi, hanya ada 4 tim peringkat ketiga dari enam grup yang berhak untuk lolos ke fase gugur atau babak 16 besar Euro 2020.
Kendati Ceko dan Inggris sudah dipastikan lolos, pertandingan malam nanti diprediksi tetap akan berjalan sengit. Pasalnya, kedua tim akan saling mengalahkan demi memperebutkan status juara Grup D.
Prediksi Ceko vs Inggris
Republik Ceko saat ini memimpin klasemen Grup D Euro 2020 dengan koleksi 4 poin, atau serupa dengan Inggris tetapi unggul jumlah selisih gol.
Demi menjaga asa lolos sebagai juara grup, tim berjuluk The Locomotive tidak boleh kalah dari Timnas Inggris.
Pemain Timnas Ceko Tomas Soucek, nampaknya akan jadi sorotan dalam duel melawan Timnas Inggris.
Tag
Berita Terkait
-
Eriksen Turut Rayakan Momen Ajaib Lolosnya Denmark ke 16 Besar Euro 2020
-
Jadwal Euro 2020 Malam Ini, 23 Juni 2021: Ada Ceko vs Inggris, dan Kroasia vs Skotlandia
-
Grup E Euro 2020: Spanyol dalam Situasi Sulit, Slovakia Enggan Meremehkan
-
Denmark Lolos ke 16 Besar Euro 2020, Mikkel Damsgaard: Ini Gila!
-
Abrakadabra David Alaba, Bikin Austria Menyala-nyala
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Direktur Napoli Giovanni Manna Kritik VAR Jelang Duel Panas Lawan Inter Milan
-
Mike Maignan Setuju Perpanjang Kontrak, Chelsea Gigit Jari
-
Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford, Siapkan Tebusan Rp588 Miliar di Akhir Musim
-
Jelang Persib vs Persija Esok Hari, Bojan Hodak Bagikan Kabar Buruk
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
Gagal di Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Kandidat Pelatih Tunisia
-
Demi Bobotoh! Marc Klok Beri Sumpah Setia Persib Bakal Kalahkan Persija
-
Hadapi Persija, Bojan Nilai Persib Bandung Punya Keuntungan
-
Terungkap Kata-kata Vinicius Jr yang Picu Ricuh Real Madrid vs Atletico Madrid
-
Kendal Tornado FC Datangkan 2 Pemain Baru, Termasuk Eks Timnas Indonesia U-23