Suara.com - PSSI membuka peluang untuk menjadi tuan rumah Piala AFC 2021 zona ASEAN, meski dihadapkan pada sejumlah hambatan.
Salah satunya adalah kaitannya dengan aturan karantina mandiri selama lima hari bagi warga negara asing yang datang ke Indonesia.
Saat ini PSSI tengah berkomunikasi dengan Satgas Covid-19, AFC, dan negara-negara peserta untuk membahas masalah tersebut.
"Kita masih melihat kondisi pandemi Covid-19 saat ini. Kami juga masih konsultasikan dengan Satgas Covid, AFC, dan negara-negara peserta," kata Yunus Nusi saat dihubungi Suara.com, Selasa (22/6/2021).
"Karena, kan di sini ada aturan karantina nanti bagi tim-tim dari luar negeri," tambah mantan anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu.
Yunus menambahkan bakal mengajukan Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali jika memungkinkan. Pasalnya, situasi pandemi saat ini belum memungkinkan Piala AFC 2021 digelar di Pulau Jawa.
Markas Bali United itu sendiri saat ini masih dalam tahap renovasi. Oleh sebab itu, PSSI masih menunggu perkembangan.
"Iya. PSSI mengajukan I Wayan Dipta. Tapi di sana stadionnya belum selesai (renovasi)," jelas Yunus Nusi.
"Sementara kalau di Pulau Jawa lagi dalam situasi Covid yang memburuk. Jadi belum memungkinkan," pungkasnya.
Baca Juga: Kroasia Vs Skotlandia, Clarke: Kami Butuh Tartan Army untuk Lolos ke 16 Besar Euro 2020
Seperti diketahui, Bali United dan Persipura Jayapura terancam batal tampil di Piala AFC 2021. Pasalnya, AFC kesulitan mencari tuan rumah untuk dijadikan venue zona Asia Tenggara yakni Grup G, H, dan I.
Grup G dihuni oleh Hanoi (Vietnam), Bali United (Indonesia), Boeung Ket (Kamboja), dan pemenang play-off.
Sementara Grup H dihuni oleh Kedah Darul Aman (Malaysia), Lion City Sailors (Singapura), Saigon (Vietnam), dan Persipura Jayapura (Indonesia).
Sementara di Grup I ada Kaya-Iloilo (Filipina), pemenang play-off, Terengganu FC (Malaysia), dan Geylang International (Singapura).
Berdasarkan jadwal yang dirilis AFC, Persipura akan melawan Kedah Darul Aman pada 29 Juni. Bali United akan berlaga satu hari kemudian menghadapi Boeung Ket pada 30 Juni 2021.
Berita Terkait
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
John Herdman Puji Proyek Naturalisasi Timnas Indonesia, Kode akan Dilanjut?
-
Nova Arianto Tak Disodorkan Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bekas Tangan Kanan Shin Tae-yong, Nova Arianto Tak Bakal Jadi Asisten John Herdman
-
Dikritik Meski Belum Bekerja di Timnas, PSSI dan John Herdman Sudah Berada di Jalur yang Benar?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Arsenal atau Manchester City? Ini Pilihan Roy Keane Favorit Juara Premier League 2025/2026
-
Jadwal Liga Italia Pekan Ini: Ada Bigmatch Inter Milan vs Napoli, AC Milan Lawan Fiorentina
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Hasil Bundesliga: Diwarnai Drama 6 Gol, Frankfurt versus Dortmund Berakhir Kecewa
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Bawa Pulang Alfriyanto Nico dari Persija
-
Persib Bandung dan APPI Gelar Charity "Dari Sepak bola untuk Sumatra"
-
Catat! Ini Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia pada Piala Asia Futsal 2026
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif