Suara.com - Pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio mengaku masih menunggu kepastian diperpanjang atau tidaknya aturan Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di Jawa-Bali terkait jadwal latihan.
Selama PPKM Darurat diberlakukan, tim-tim yang bermarkas di pulau Jawa-Bali, termasuk Persija, harus meliburkan skuad. Para pemain diminta menjalankan program latihan mandiri.
PPKM Darurat sudah diterapkan pemerintah sejak 3 hingga 20 Juli 2021. Selama itu juga skuad Macan Kemayoran --julukan Persija-- diliburkan dari aktivitas berlatih bersama-sama.
PPKM Darurat diberlakukan untuk menekan angka penyebaran virus Corona di Indonesia yang tengah melonjak tanjam. Hal itu juga berimbas pada Liga 1 2021/2022 dari sebelumnya dijadwalkan kick-off pada 9 Juli menjadi ditunda sampai akhir Agustus mendatang.
Alessio terus memantau perkembangan kebijakan pemerintah Indonesia. Ada kabar yang menyebutkan bahwa PPKM Darurat akan diperpanjang hingga enam minggu.
"Baru sekarang kami mengalami lockdown (PPKM). Kejuaraan telah ditunda dan kami tidak dapat melanjutkan pelatihan hingga 20 Juli," kata Alessio dalam wawancaranya bersama media Italia, JMania.
"Saat ini kami bahkan tidak tahu apakah lockdown ini akan diperpanjang lebih lanjut," sambung juru taktik berkebangsaan Italia tersebut.
Dalam wawancaranya itu Alessio menuturkan alasannya pergi jauh dari Italia untuk melatih. Tidak membutuhkan waktu lama bagi lelaki 56 tahun itu menerima tawaran dari Persija Jakarta.
"Saya hanya punya sedikit waktu untuk memutuskan masa depan saya, karena kejuaraan seharusnya dimulai di sini pada 10 Juli. Saya menunggu dan mencoba menemukan tim di Italia, tetapi saya tidak berhasil," jelasnya.
Baca Juga: Wonderkid Persija Belajar Banyak dari Final Euro 2020
"Kemudian datanglah kesempatan ini untuk melatih Persija Jakarta. Ini adalah salah satu tim paling bergengsi di Indonesia," pungkas mantan pelatih Juventus era Antonio Conte.
Tag
Berita Terkait
-
Reaksi Riko Simanjuntak Posisinya Direbut Winger Bau Kencur Persija
-
Italia Kampiun Euro 2020, Pelatih Persija Banjir Ucapan Selamat
-
Libur PPKM, Pemain Muda Persija Ini Tambah Porsi Latihan
-
Prapanca: Persija Tidak Sabar Menjajal JIS
-
Mohamad Prapanca: Dalam Masa Sulit, Persija Berjuang Tetap Eksis dan Berprestasi
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Aksi Solidaritas Skuad FC Twente untuk Mees Hilgers yang Sedang Terpuruk
-
Sinyal Positif Mauro Zijlstra Siap Gabung Timnas Indonesia U-23 Hadapi Mali
-
Tolak Menyerah Usai Dihajar Brasil, Nova Arianto Minta Satu Hal dari Skuad Timnas Indonesia U-17
-
Kalah 2 Kali, Timnas Indonesia U-17 Gugur di Piala Dunia U-17 2025?
-
Baru 17 Tahun! Cucu Orang Jakarta Ini On Fire di Klub Besar Belanda
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit