Suara.com - Gareth Bale dikabarkan ingin menyelesaikan kontraknya bersama Real Madrid sebelum hijrah ke Major League Soccer (MLS) musim depan, sebagaimana dilaporkan AS, Selasa (20/7/2021).
Gareth Bale pulang ke Santiago Bernabeu setelah menjalani masa peminjaman yang kurang sukses di klub lamanya, Tottenham Hotspur, musim lalu.
Manajer anyar Tottenham, Nuno Espirito Santo telah memastikan timnya tak akan mempermanenkan Gareth Bale yang cuma bermain 1.672 menit musim lalu.
Di sisi lain, Real Madrid sepertinya tak berminat untuk memperpanjang kontrak Gareth Bale yang hanya tersisa satu musim tepatnya hingga Juni 2022.
Melansir AS, Selasa (20/7/2021), prioritas Gareth Bale saat ini adalah bertahan bersama Real Madrid. Setelah kontraknya rampung, wacana bermain di MLS akan dipertimbangkan.
"Dia bertahan di Real Madrid musim ini," kata sumber meyakinkan, sebagaimana dikutip dari AS.
Bale kembali ke Real Madrid saat kursi pelatih Los Blancos berganti sosok, dari Zinedine Zidane menjadi Carlo Ancelotti yang notabene adalah juru taktik yang memboyongnya ke Santiago Bernabeu pada 2013.
Menurut laporan AS, keluarga Bale tetap tinggal di Madrid saat dirinya dipinjamkan ke Tottenham Hotspur. Pergantian pelatih Los Blancos diharapkan bisa berdampak baik pada karier Bale meski itu hanya untuk setahun ke depan.
Meski memilih bertahan, Bale disebut akan tetap mempertimbangkan main di MLS saat kontraknya bersama Real Madrid habis musim depan.
Baca Juga: 5 Hits Bola: Belum Ada Pemain Madrid yang Berani Pakai Nomor 4 Bekas Sergio Ramos
Pemain yang sempat berganti posisi dari bek kiri menjadi penyerang itu sempat mengungkapkan ketertarikan untuk mengakhiri karier di MLS dalam sebuah podcast resmi International Champions Cup.
"Ini adalah liga yang sedang tumbuh dan terus berkembang. Ada banyak pemain yang ingin pergi ke sana sekarang," tutur Bale.
"Itu pasti sesuatu yang saya minati. Ditambah lagi, saya suka pergi ke Los Angeles untuk liburan. Saya banyak bermain golf ketika pergi ke sana."
Berita Terkait
-
Lothar Matthaus: Toni Kroos Bukan Lagi Pemain Berkelas
-
Negosiasi Kontrak Baru Mandek, Liverpool Bakal Lego Jordan Henderson?
-
Hasrat Allegri Pulangkan Miralem Pjanic ke Turin, Tanpa Biaya Transfer
-
Presiden Atletico Madrid Buka Kans Antoine Griezmann Comeback
-
Tottenham Segera Daratkan Kiper Atalanta Pierluigi Gollini
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
Terkini
-
John Herdman Samakan Timnas Indonesia dengan Kanada
-
Neymar Resmi Perpanjang Kontrak, Santos Jadi Klub Terakhir Sebelum Pensiun
-
Media Belanda Soroti PSSI yang Pilih John Herdman Ketimbang Giovanni van Bronckhorst
-
Memasuki Tahun 2026, Julio Cesar Berharap Persib Bandung Kembali Juara
-
Debut Belum Dimulai di Timnas Indonesia, John Herdman Sudah Dihadapkan Skuad Pincang
-
Pemain Timnas Australia Klarifikasi Usai Dirumorkan Gabung Persebaya Surabaya
-
Persib Bandung akan Hadapi Ratchaburi FC, Adam Alis: Siapapun Lawannya Kita Siap
-
Resmi Tangani Timnas Indonesia, John Herdman Dapat Dukungan dari Pelatih Persija Jakarta
-
Pelatih Persija Akui Simpan Emaxwell dan Jordi Amat untuk Hadapi Persib Bandung
-
Pemandangan Langka, Aston Villa Geser Manchester City dari Posisi Kedua Klasemen Liga Inggris