Suara.com - PSIS Semarang kembali melancarkan manuver transfernya jelang Liga 1 2021-2022 bergulir dengan mendatangkan gelandang asing asal Argentina, Brian Ferreira.
Pengumuman ini disampaikan secara resmi oleh manajemen PSIS Semarang pada Sabtu (7/8/2021).
Brian Ferreira menjadi pemain anyar kedua PSIS Semarang setelah sehari sebelumnya tim berjulukan Mahesa Jenar itu merekrut gelandang asal Papua, Nerius Alom.
Setelah diperkenalkan, Brian juga langsung mengikuti sesi latihan tim PSIS yang dipimpin oleh Dragan Djukanovic.
Saat berlatih di Stadion Citarum, ia menyampaikan sebuah janji kepada pendukung tim Mahesa Jenar untuk memberikan seluruh kemampuan terbaiknya.
"Sebuah kehormatan dan sangat senang bisa berseragam PSIS. Dan saya akan berusaha untuk menampilkan penampilan maksimal untuk PSIS," ujar Brian, dikutip dari laman resmi klub.
Brian Ferreira merupakan pemain kelahiran Buenos Aires, Argentina, pada 24 Mei 1994. Pemain berusia 27 tahun itu mengawali kariernya bersama Velez Sarsfield.
Setelah promosi ke tim utama pada 2011, dia bermain bersama Velez Sarsfield selama lima tahun hingga akhirnya angkat kaki pada 2016.
Baca Juga: Resmi Datangkan Brian Ferreira, Komposisi Pemain Asing PSIS Semarang Lengkap
Sebetulnya, kompetisi sepak bola Asia Tenggara bukanlah hal yang baru bagi Brian. Sebab, sebelum berkarier di Indonesia, ia sempat berkompetisi di Liga Super Malaysia bersama Johor Darul Takzim.
Sementara itu, klub Indonesia pertama yang menggunakan mantan pemain timnas Argentina U-17 ini adalah PS Sleman.
Saat itu, Brian direkrut oleh tim asuhan Seto Nurdiyantoro pada awal musim 2019. Namun, kebersamaannya bersama Elang Jawa tak berlangsung lama.
Padahal, sebetulnya Brian menjadi salah satu pemain penting di sektor lini tengah PSS pada waktu itu.
Dia cepat melakukan adaptasi dan mampu membantu PSS yang berstatus sebagai tim promosi untuk tampil memuaskan di Liga 1 2019.
Selama satu musim berkostum PSS, Brian mampu mencatatkan sembilan gol dan lima assist di Liga 1 2019
Berita Terkait
-
Bima Sakti: Saya Tidak Pikir Panjang Terima Ini
-
Kembali Melatih, Bima Sakti Resmi Jadi Nakhoda Baru Persela Lamongan
-
Resmi Berpisah dengan PSIM Yogyakarta, Rafinha: Perasaan Saya Campur Aduk
-
Siapa Datu Nova Fatmawati? Bos Baru PSIS Semarang, Istri Bos Persela Lamongan
-
Erick Thohir Jadi Menpora, Bos PSIS Semarang: Ini Tanggung Jawab Berat
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Dear Persija Jakarta, Jangan Buru-buru Angkut Ivar Jenner
-
5 Pemain Keturunan Bisa Jadi Kunci Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
Jebolan Europa League Selangkah Lagi Perkuat Persija Jakarta, Siapa Dia?
-
Setelah Ivar Jenner, Persija Siapkan Kejutan Besar, Ragnar Oratmangoen ke Jakarta?
-
Gol Cepat Beckham Putra ke Gawang Persija Jadi Ajang Pembuktian Khusus bagi John Herdman
-
2 Kelebihan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Versi Erick Thohir
-
Umuh Muchtar Pastikan Persib Rekrut Pemain Asing Baru, Besok Sudah Ikut Latihan?
-
Alasan Arteta Lepas Ethan Nwaneri ke Marseille: Dia Butuh Jam Terbang yang Lebih Layak
-
Liga Champions: Arne Slot Beri Sinyal Mo Salah Starter Meski Baru Pulang dari Piala Afrika
-
Kans MU Hajar Persija Jakarta Sangat Besar