Suara.com - Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts terus mengomunikasikan setiap perkembangan rencana penyelenggaraan Liga 1 2021 kepada anak asuhnya.
Yang terbaru, turunnya izin dari Satgas Penanganan COVID-19 terkait pelaksanaan Liga 1 2021/2022 yang direncanakan bergulir pada 27 Agustus 2021 lewat surat bernomor B-112/KA.SATGAS/PD.01.02/08/2021.
"Para pemain kami sudah mengetahui soal itu (izin dari Satgas COVID-19). Setiap hari, kami bersama-sama membahas tentang segala perkembangan yang terjadi mengenai Liga," kata Robert, dikutip dari laman resmi klub seperti dimuat Antara, Kamis (19/8/2021).
Robert mengungkapkan segala perkembangan sekecil apapun selalu menjadi bahan pembahasan di dalam tim yang diasuhnya. Sebab, kata pelatih asal Belanda itu, setiap perkembangan yang positif membuat tim lebih bersemangat di dalam mempersiapkan diri.
Dengan kabar turunnya izin dari Satgas COVID-19, Robert semakin fokus mempersiapkan timnya untuk menyongsong bergulirnya Liga 1 2021.
Saat ini, skuad Maung Bandung masih menjalani program latihan mandiri karena ada kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).
"Kami fokus saja kepada Liga 1 di tanggal 27 Agustus nanti. Tapi, ini kabar bagus. Setiap ada kabar seperti ini, kami akan membagikannya kepada pemain sesegera mungkin," pungkasnya.
Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengumumkan secara resmi bahwa kompetisi sepak bola Liga 1 bergulir pada 27 Agustus atau mundur satu pekan dari yang dijadwalkan sebelumnya yakni 20 Agustus 2021.
Penetapan tanggal tersebut sesuai dengan hasil rapat koordinasi dengan pemangku kepentingan lainnya seperti PSSI, PT LIB, Polri, dan BNPB/Satgas Penanganan COVID-19.
Baca Juga: Agar Tak Jenuh Selama Karantina, Marc Klok Belajar Video Editing
Berita Terkait
-
Pesan Orang Nomor 1 The Jakmania untuk Skuad Persija Jelang Laga Panas Kontra Persib Bandung
-
Marc Klok Beberkan Kondisi Persib Bandung Jelang Lawan Persija Jakarta
-
Bojan Hodak Buka Suara Mengenai Peluang Persib Bandung Datangkan Lagi Pemain Naturalisasi
-
Cedera, Persib Bandung Tanpa Andrew Jung saat Hadapi Persija Jakarta
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
Terkini
-
Menerka Gebrakan John Herdman di Timnas Indonesia Mulai dari Ruang Ganti, Filosofi Hingga Fondasi
-
Nova Arianto Tak Disodorkan Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Keputusan Gila John Herdman Disorot Media Amerika Selatan Usai Resmi Latih Timnas Indonesia
-
Joey Pelupessy Masih Kesal Gagalnya Patrick Kluivert Antar Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
-
Arne Slot Merasa Puas Bisa Tahan Imbang Arsenal
-
Jay Idzes dan Kevin Diks Pimpin Transformasi Karier Pemain Timnas Indonesia di Liga Top Eropa
-
Hokky Caraka Minta Tolong ke John Herdman yang Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
3 Pemain Terbuang Berpeluang Besar Comeback ke Timnas Indonesia Era John Herdman
-
Media Thailand Ungkit Skandal yang Libatkan Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Emil Audero Main Penuh, Cremonese Raih Hasil Imbang 2-2 Lawan Cagliari