Suara.com - Tiga legiun asing asal Brasil milik Persela Lamongan telah menuntaskan vaksinasi COVID-19, yang menjadi salah satu syarat wajib untuk bisa tampil di Liga 1 2021-2022.
Gelandang jangkar Guilherme Batata dan striker Ivan Carlos telah mendapatkan vaksin dosis kedua hari ini.
Sedangkan bek tengah Demerson Bruno Costa sudah mendapatkan vaksin COVID saat turnamen Piala Menpora 2021 lalu.
Demerson mengaku lega karena Ia dan dua kompatriotnya di Persela telah menuntaskan vaksinasi, sehingga bisa tampil di pekan pembuka musim anyar Liga 1 yang mulai bergulir Jumat (27/8/2021) besok.
"Kita sangat senang, dosis kedua sudah selesai dan sekarang kita improve lagi. Sekarang semua boleh main," kata Demerson, saat mengantarkan Batata dan Ivan Carlos menjalani vaksinasi dosis kedua di Dinas Kesehatan Lamongan.
Demerson menambahkan, setelah menuntaskan vaksinasi COVID, kini mereka bisa fokus mempersiapkan diri menyambut liga.
"Kita sekarang safe, kita boleh main. Kita kerja keras setiap hari dan kita butuh tampil maksimal untuk Persela Lamongan di Liga 1," tukasnya seperti dimuat TIMES Indonesia --jaringan Suara.com.
Jadwal Persela Lamongan di pekan pembuka Liga 1 2021-2022 sendiri belum dirilis, namun skuad Laskar Joko Tingkir tetap bersiap.
PSSI dan PT LIB baru merilis tiga laga awal untuk pekan pembuka Liga 1 2021-2022, yakni Bali United vs Persik Kediri, Persipura Jayapura vs Persita Tangerang, dan Bhayangkara Solo FC vs Persiraja Banda Aceh.
Baca Juga: Lawan Bali United, Persik Kediri Minus Gelandang Brasil Tinga
Tag
Berita Terkait
-
Head to Head El Clasico Indonesia Persib vs Persija: Siapa Paling Superior?
-
Bima Sakti: Saya Tidak Pikir Panjang Terima Ini
-
Kembali Melatih, Bima Sakti Resmi Jadi Nakhoda Baru Persela Lamongan
-
Hendra Carabao Dukung Kebangkitan Persma 1960 Manado, Carabao Hydration Jadi Partner Klub Badai Biru
-
Siapa Datu Nova Fatmawati? Bos Baru PSIS Semarang, Istri Bos Persela Lamongan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Head to Head Persib Bandung vs Persija Jakarta: Duel Panas Rival Abadi
-
Emmanuel Petit: Campur Tangan Bos Jadi Biang Kerok Hancurnya Chelsea
-
Ruben Amorim Keras Kepala, Tugas Direktur Olahraga MU Ngapain Sih?
-
Rekor Satu Dekade David Beckham Dipecahkan Bek Muda AC Milan
-
Arsenal atau Manchester City? Ini Pilihan Roy Keane Favorit Juara Premier League 2025/2026
-
Jadwal Liga Italia Pekan Ini: Ada Bigmatch Inter Milan vs Napoli, AC Milan Lawan Fiorentina
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Hasil Bundesliga: Diwarnai Drama 6 Gol, Frankfurt versus Dortmund Berakhir Kecewa
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Bawa Pulang Alfriyanto Nico dari Persija
-
Persib Bandung dan APPI Gelar Charity "Dari Sepak bola untuk Sumatra"