Suara.com - PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah merilis jadwal lanjutan pekan pertama Liga 1 2021/2022 kepada para peserta. Dari jadwal yang beredar di media sosial, terlihat bakal ada enam pertandingan yang dimainkan akhir pekan ini.
Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita membenarkan jadwal itu. Pihaknya memang merencanakan adanya enam pertandingan akhir pekan ini.
Tim-tim yang belum bertanding di pekan pertama seperti Persija Jakarta, Arema FC, Persib Bandung, dan Persebaya Surabaya akan turun bertanding.
Lanjutan pekan pertama Liga 1 2021/2022 akan dimulai pada 3-5 September mendatang. Namun, jadwal yang beredar luas itu belum menyertakan venue pertandingan.
"Rencananya untuk jadwal memang seperti itu," kata Akhmad Hadian Lukita saat dikonfirmasi Suara.com, Senin (30/8/2021).
Namun, Akhmad Hadian Lukita mengaku ada peluang perubahan jadwal mengingat PT LIB masih menunggu evaluasi dari pemerintah terkait tiga laga pekan pertama yang sudah berjalan.
Adapun tiga pertandingan pekan pertama yang sudah bergulir yakni Bali United vs Persik Kediri, Jumat (27/8/2021), lalu Persipura Jayapura kontra Persita Tangerang, Sabtu (28/8/2021), kemudian Bhayangkara FC melawan Persiraja Banda Aceh, Minggu (29/8/2021).
Pemerintah akan mengevaluasi jalannya pertandingan tersebut terutama dalam hal penerapan protokol kesehatan (prokes) mengingat Liga 1 bergulir di tengah pandemi Covid-19.
"Jadi kita masih menunggu assessment. Nanti jadwal mengikuti termasuk venue pertandingan," sambungnya.
Baca Juga: Tanggapi Penyelamatan Ganda David De Gea, Solskjaer: Reaksi yang Luar Biasa
Belum diketahui kapan pihak pemerintah mengeluarkan hasil evaluasinya. Namun, LIB berharap pertandingan berjalan sesuai rencana.
"Kalau itu masih belum ada informasinya," pungkas lelaki asal Jawa Barat itu.
Berikut rencana jadwal sisa laga pekan pertama Liga 1 2021/2022
3 September 2021
Tira Persikabo vs Madura United, 15.15 WIB
4 September 2021
PSIS Semarang vs Persela Lamongan, 15.15 WIB
Borneo FC vs Persebaya Surabaya, 18.15 WIB
Persib Bandung vs Barito Putera, 20.30 WIB
5 September 2021
PSM Makassar vs Arema FC, 18.15 WIB
PSS Sleman vs Persija Jakarta, 20.30 WIB
Berita Terkait
-
Tinggal Klik! Link Live Streaming Bangkok United vs Persib Bandung
-
Hari-hari Buruk Jordi Amat H-8 Bertemu Arab Saudi
-
Jordi Amat Kecewa Jelang Gabung Timnas Indonesia, Kenapa?
-
Tak Antusias Hadapi Pratama Arhan, Ini Target Marc Klok di ACL Two
-
Dear Bobotoh! Ini Janji Marc Klok Jelang Persib Lawan Bangkok United
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Viktor Gyokeres Melempem di Empat Laga Terakhir, Mikel Arteta Beri Pembelaan
-
Resmi Bergulir! Ribuan Warga Meriahkan Turnamen Sepak Bola Antardesa di Tangerang
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
Gaji Kerap Nunggak, Bernardo Tavares Akhirnya Putuskan Tinggalkan PSM Makassar
-
Alex Pastoor Berani Jamin! Indonesia Punya Kans Nyata ke Piala Dunia 2026
-
Vietnam Temukan Winger Keturunan Rusia, Dipanggil untuk Perkuat Timnas U-23
-
Seberapa Parah Cedera Maarten Paes dan Emil Audero? Manajer Timnas Indonesia Blak-blakan
-
Jelang Lawan Timnas Indonesia, Pemain Arab Saudi Masuk Nominasi Pemain Terbaik Asia
-
Pro Futsal League 2025/2026 Resmi Bergulir: Hadirkan Wajah Baru