Suara.com - WAGs Barcelona, Shakira, baru saja menorehkan prestasi hebat. Istri Gerard Pique itu dinobatkan sebagai WAGs tersukses di dunia, mengalahkan nama-nama beken seperti Victoria Beckham hingga Perrie Edwards.
WAGs dikenal sebagai wanita terkasih baik pacar maupun istri para pemain sepak bola. Adanya WAGs membuat olahraga sepak bola menjadi lebih menarik.
Biasanya para WAGs ini memiliki gaya hidup mewah dan bergantung pada kekasihnya yang punya penghasilan besar dari bermain bola. Namun, ada juga WAGs yang mandiri serta memiliki penghasilan besar.
Dilansir dari Dailystar pada Jumat (17/9/2021), SlotsUp belum lama ini membuat daftar WAGs tersukses berdasarkan kekayaan, volume pencarian, hingga penghasilan di Instagram.
Hasilnya Shakira yang adalah pasangan Gerard Pique menjadi yang teratas. Menariknya, pacar Cristiano Ronaldo bernama Georgina Rodriguez tak masuk dalam dalam 15 besar.
Dalam daftar yang disusun SlotsUp ini, Shakira mendapatkan skor 99/100. Sebab dia unggul dalam beberapa aspek, meski kekayaannya masih kalah dari Victoria Beckham.
Nah, Victoria yang sejatinya adalah WAGs dengan kekayaan tertinggi ada di urutan kedua. Istri David Beckham ini mendapatkan skor tak jauh beda dari Shakira, yaitu 95/100.
Di tempat ketiga ada pasangan Alex Oxlade-Chamberlain yang baru melahirkan, Perrie Edwards. Hal ini wajar karena Edwards merupakan penyanyi sehingga namanya sangat populer.
Akan tetapi menariknya skor Edwards ini terpaut jauh dari Shakira dan Victoria. WAGs Liverpool ini mendapatkan skor 76/100. Nah untuk yang lainnya berikut daftar lengkapnya.
Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol Akhir Pekan Ini, Ada Duel Valencia vs Real Madrid
Ada nama-nama WAGs terkenal seperti Wanda Nara, Antonella Roccuzzo, hingga Pilar Rubio. Namun, tak ada nama Georgina Rodriguez yang notabene pacar Ronaldo di daftar 15 besar WAGs tersukses di atas.
Tag
Berita Terkait
-
Resmi Gabung Girona, Marc-Andre ter Stegen Ungkap Pesan Menyentuh
-
Brooklyn Beckham Bongkar Borok Keluarganya, David Beckham Bahas Soal Kesalahan Anak
-
Tak Dibawa Barcelona ke Ceko, Marc-Andre ter Stegen Tes Medis di Girona
-
Duduk Perkara Konflik Keluarga Beckham, Brooklyn Tegas Ogah Berdamai
-
Diserang Sang Anak, Giliran Eks Rekan di Manchester United Bongkar Sisi Buruk David Beckham
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
Rapor Gabriel Jesus Menggila Lawan Inter Milan, Arsenal Jaga Rekor Sempurna di Liga Champions
-
Kabar Buruk untuk John Herdman, Pascal Struijk dan Jayden Oosterwolde Kompak Tolak Timnas Indonesia
-
Sehebat Apa Saint Kitts and Nevis? Negara Keith Kayamba Gumbs Jadi Lawan Timnas Indonesia
-
Rangkuman Ranking FIFA Tim Asia Tenggara, Update Timnas Indonesia Bikin Kaget
-
Prediksi Skor Juventus vs Benfica: Jose Mourinho Bisa Rusak Misi Besar Bianconeri
-
Prediksi Skor Chelsea vs Pafos FC: Peluang The Blues Tembus 16 Besar Liga Champions
-
FC Utrecht Kasih Kode Ivar Jenner Cabut, Gabung Persija Jakarta?
-
Berguinho Siap Kerja Keras Jaga Posisi Persib Bandung
-
Pemain China Ini Puas Banget Bantai Vietnam Usai Diremehkan di Piala Asia U-23 2026
-
Beckham Putra Kasih Pembuktian ke John Herdman, Layak Dipanggil Timnas Indonesia ke FIFA Series 2026