Suara.com - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman malas membahas lagi rumor mengenai masa depannya setelah Barca hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan tamunya, Granada pada laga lanjutan Liga Spanyol 2021/2022 di Camp Nou, Selasa (21/9/2021) dini hari WIB.
Barcelona harus susah payah membutuhkan gol penyeimbang pada menit akhir dari Ronald Araujo, usai tertinggal dari Granada sepanjang laga.
Terlepas dari rumor bahwa Koeman bisa dipecat jika Barca gagal menemukan performa terbaik mereka dalam beberapa pertandingan ke depan, sang juru taktik sendiri justru malas menanggapi hal tersebut.
Ketika ditanya tentang situasinya di klub sebagai pelatih, Koeman cuma menjawab; "Saya tidak akan berbicara tentang masa depan saya lagi!"
Terkait performa dan hasil mengecewakan lawan Granada, Koeman mengakui bahwa Barcelona memang lumayan kehilangan impak beberapa pemain mereka yang cedera.
Tanpa kehadiran beberapa pemain penting yang absen, Koeman mengatakan bahwa duel lawan Granada memerlukan gaya yang berbeda, terutama setelah Barca kebobolan hanya dua menit selepas kick-off, yang memungkinkan tim tamu bermain ultra-defensif demi menjaga keunggulan.
"Sebelum pertandingan Anda berpikir untuk menang, terutama di kandang, tetapi awal yang buruk membuat pertandingan menjadi sulit bagi kami. Kami tidak tampil kuat, itu adalah kesalahan kami," ucap Koeman.
"Kami kehilangan beberapa pemain karena cedera, tapi saya pikir ini bukan alasan,"
"Lawan (Granada), setelah mencetak gol, membuang waktu sejak menit kedua, lebih banyak bertahan, tidak meninggalkan ruang. Ini sulit buat kami."
Baca Juga: Gerard Pique Tampil Jadi Striker Barcelona, Ronald Koeman Dihujat
"Kami berkembang selama pertandingan. Kami berubah dan kami bermain dengan umpan-umpan silang dari sayap. Kami memberikan energi lebih untuk mencetak gol. Kami menginginkan lebih, tapi satu poin lebih baik daripada tidak sama sekali. Kami pantas mendapatkan hasil imbang," tukasnya.
Berita Terkait
-
Eks Junior Kevin Diks Bikin Barcelona Panen Cuan, Beli Murah Kini Nilai Jual Meroket
-
Hansi Flick Puas Barcelona Lolos Final Piala Super Spanyol 2026 Setelah Tampil Sempurna
-
Dear Real Madrid, Ditunggu Pemain Barcelona di Final Piala Super Spanyol
-
Barcelona Pesta 5 Gol dan Lolos ke Piala Super Spanyol, Hansi Flick Ogah Puas Diri
-
Nasib Apes Marc Ter Stegen Jelang Piala Super Spanyol, Angkat Koper Pulang Lebih Awal
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Elkan Baggott Berpotensi Tinggalkan Ipswich Town Demi Menit Bermain Reguler Pada Bursa Transfer
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Bojan Hodak: Federico Barba Punya Kendala Adaptasi di Persib Bandung
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah
-
Ole Gunnar Solskjaer Favorit Kuat, Eks Liverpool Usul MU Boyong Pelatih Ini
-
3 Hari Penentu Juara Paruh Musim Super League 2026, Siapa yang Bertanding?