Suara.com - Sebagai salah satu pemain termahal Manchester City, Jack Grealish tentu memiliki kediaman yang nyaman dan megah meskipun harus ditinggalkan karena ulah fan fanatik.
Jack Grealish pindah ke Manchester City dari Aston Villa dengan mahar yang luar biasa, hal itu tak lepas dari kualitasnya sebagai gelandang tengah.
Tak butuh waktu lama bagi Jack Grealish nyetel dengan Manchester City di bawah asuhan Pep Guardiola, sehingga ia pun semakin dicintai para penggemarnya.
Seorang fan sejatinya memberi dukungan tiada henti untuk pemain favorit, seperti halnya para penggemar Jack Grealish.
Akan tetapi, dukungan para fan ini bisa menjadi berlebihan dan membuat pemain tak nyaman ketika sedang melepas baju perang di lapangan.
Itulah yang dialami Grealish yang terganggu dengan aksi para penggemarnya sendiri, setelah mengetahui di mana kediaman sang pemain.
Dilansir dari The Sun, Grealish bahkan terpaksa harus meninggalkan kediaman mewahnya di Manchester setelah khawatir dengan keselamatannya dan sang kekasih, Sasha Atwood.
Grealish tak nyaman setelah para penggemar berkumpul di luar hunian miliknya, dengan tujuan mendapatkan tanda tangannya.
"Jack sudah tinggal di apartemen bagus di Manchester, namun baru-baru karena ulah penggemar yang mulai berkumpul di luar," ucap seorang sumber kepada The Sun.
Baca Juga: Prediksi PSG Vs Manchester City dan 4 Berita Bola Terkini
"Semuanya sangat polos saat ini dan mereka yang telah menunggu adalah orang-orang yang memuja Jack, ingin mendapatkan tanda tangan dan fotonya.
"Akan tetapi karena yang hadir dalam jumlah yang besar, maka tidak normal baginya mengetahui banyak orang tahu kediamannya.
"Terutama mengingat ancaman yang dialami Sasha. Guna keamanan, dia sekarang pindah dan tak lagi di Manchester.
"Diharapkan selama dia tetap di Manchester, hunian yang baru akan tetap tersembunyi." imbuhnya.
Bicara soal teror-menteror, Sasha Atwood mengaku sempat mengalami kejadian tak mengenakan dengan teror pembunuhan ratusan kali selama sehari.
Hal itu diungkapkan Sasha saat Jack masih membela Aston Villa, lewat sebuah video yang diunggah pada Channel YouTube pribadinya.
Berita Terkait
-
Prediksi Skor Manchester City vs Wolves: The Citizens Bangkit atau Wolves Buat Kejutan
-
Haaland Mandul dan 4 Alasan Kuat Pep Guardiola Diminta Mundur dari Manchester City
-
Edin Dzeko Pilih Schalke 04 Demi Panggilan Hati, Meski Harus Turun ke Bundesliga 2 Jerman
-
Kata-kata Provokatif Erling Haaland Usai Manchester City Dipermalukan Bodo/Glimt
-
Manchester United Terlempar dari 5 Besar Klub Terkaya Dunia, Real Madrid Raup Lebih dari Rp21 T
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Prediksi Skor Crystal Palace vs Chelsea: The Blues Bidik Kemenangan Beruntun di Selhurst Park
-
Prediksi Super Big Match Arsenal vs Manchester United: Ujian Berat Setan Merah di Emirates
-
Prediksi Skor Manchester City vs Wolves: The Citizens Bangkit atau Wolves Buat Kejutan
-
Haaland Mandul dan 4 Alasan Kuat Pep Guardiola Diminta Mundur dari Manchester City
-
Selangkah Lagi Gabung ke Barcelona, Pemain Keturunan Medan: Saya Seorang Pemenang!
-
Saga Transfer Pemain Keturunan Indonesia Juwensley Onstein: Gagal ke AC Milan, Gabung ke Barcelona
-
Here We Go! Juventus Resmi Dapatkan Striker Muslim dari Maroko, Siapa Dia?
-
Mikel Arteta Blak-blakan Alasan Arsenal Pilih Viktor Gyokeres ketimbang Benjamin Sesko
-
Selain Timnas Indonesia, Ini Daftar Klub Eropa dan Tim Dunia yang Gunakan Apparel Kelme
-
Shayne Pattynama Pilih Gabung ke Persija, Kapten Persib Bandung Bilang Begini