Suara.com - Klub Persis Solo yang ikut berkompetisi di Liga 2 2021 resmi disponsori sebuah perusahaan internasional, Wilmar Group, demi meraih prestasi di kancah sepakbola Indonesia.
"Kami melihat Persis Solo memiliki potensi yang luar biasa, terutama dengan adanya manajemen dan semangat baru dikelola orang muda-muda," kata Country Head Wilmar International Ltd untuk Indonesia, Darwin Indigo, saat melihat pertandingan lanjutan Liga 2 Persijap Jepara melawan Persis di Stadion Manahan, Solo, Selasa (5/10/2021) malam.
Menurut Darwin, Wilmar Group tanpa ragu-ragu bersedia menjadi sponsor Persis Solo pada kompetisi Liga 2 musim ini. Keputusan ini didasari potensi tim Laskar Samber Nyawa --julukan Persis Solo-- untuk lebih berprestasi di ajang sepakbola Tanah Air.
Wilmar Group menilai semangat skuad Persis Solo luar biasa dan ditambah dengan adanya pemain-pemain berkualitas, maka Persis bisa menjadi tim yang luar biasa.
"Saya sangat bangga dengan hasil pertandingan pertama saat Persis saat mengalahkan PSG Pati dengan skor 2-0 (di laga pekan pertama Liga 2 2021). Ini yang membuat saya lebih yakin dengan pilihan kami untuk memberikan sponsor Persis Solo," kata Darwin seperti dikutip dari Antara.
Darwin mengatakan, sepakbola merupakan olahraga yang sangat dekat dengan masyarakat di Indonesia. Hal ini, sesuai dengan produk-produk yang di hasilkan Wilmar Group seperti minyak goreng, beras, dan lainnya yang juga dikonsumsi masyarakat Indonesia.
"Jadi ada kesamaan antara Wilmar dengan Persis Solo. Kami benar-benar sangat dekat dengan masyarakat. Kami juga sangat bangga dengan manajemen baru Persis dan yakin mereka menjadi tim unggul di Indonesia," tuturnya.
Sementara itu, Direktur Utama Persis Solo Kaesang Pangarep mengatakan pihaknya bangga Wilmar bisa menjadi bagian dari sponsor Persis Solo musim ini. Wilmar merupakan perusahaan yang sudah memiliki prestasi level internasional.
Persis, kata Kaesang, ingin jika kerja sama itu untuk jangka panjang, tidak hanya ingin satu kompetisi saja karena antara Persis dengan Wilmar memiliki banyak kesamaan.
Baca Juga: Hasil Liga 2 2021: Persijap Jepara Tahan Imbang Persis Solo 1-1
Logo Wilmar kini sudah terpampang pada bagian depan jersey Persis Solo, tepatnya dada sebelah kanan. Logo Wilmar ini bersanding dengan Free Fire Bank Aladin Syariah dan Gurih.
Berita Terkait
-
Strategi Milomir Seslija Bawa Persis Solo Incar Poin Penuh Lawan Semen Padang di BRI Super League
-
Hadapi Persita, Pelatih Persis Solo: Kami Berambisi untuk Menang
-
Eks Pelatih Persis Solo dan Persik Dapat Jabatan Mentereng dari Federasi Malaysia
-
Prediksi Persik Kediri vs Persis Solo di BRI Super League, 27 Desember 2025
-
Hasil BRI Super League: Persis Solo Bikin Gol Bunuh Diri, Dewa United Pesta 5 Gol
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford