Suara.com - Mantan gelandang Arsenal, Jack Wilshere menolak menyerah. Pemain berusia 29 tahun itu ogah pensiun dini meski sudah tanpa klub dalam 3,5 bulan terakhir ini.
Wilshere tanpa klub sejak kontraknya tak diperpanjang klub Divisi Championship (kompetisi kasta kedua) Inggris, Bournemouth di akhir musim lalu.
Setelah sempat luntang-lantung, pemilik 34 caps bersama Timnas Inggris itu pun kini digandeng klub lamanya, Arsenal, untuk ikut nimbrung berlatih bersama skuad The Gunners.
Semua ini tentu agar kebugaran sang gelandang sentral tetap terjaga meski kini tanpa klub.
Meskipun belum lama ini mengaku bingung karena tak ada satu pun klub yang meminati servisnya, Wilshere sendiri mengaku belum menyerah.
Ia mengakui bahwa fokusnya saat ini adalah terus berlatih bersama skuad Arsenal sembari menunggu pinangan datang.
Dan saat ini, Wilshere sendiri ternyata juga sedang berusaha mendapatkan lisensi pelatih. Namun, Wilshere membantah bahwa ini adalah pertanda bahwa ia akan segera pensiun sebagai pemain.
"Saat ini saya sedang mengerjakan lisensi pelatih saya dan klub (Arsenal) membantu saya. Saya juga membantu beberapa anak (pemain) di tim akademi bersama Per Mertesacker (pelatih tim akademi Arsenal yang juga mantan rekan setim Wilshere di The Gunners)," kata Wilshere kepada Sky Sports, Kamis (14/10/2021).
"Ini tentu sesuatu yang saya nikmati dan mungkin sesuatu untuk dilihat sebagai masa depan (menjadi pelatih). Namun, untuk saat ini saya masih ingin bermain. Saya tidak akan pensiun sebagai pemain dalam waktu dekat,” sambung eks pemain Bolton Wanderers dan West Ham United itu.
Baca Juga: Mengenang Tomas Rosicky, Legenda Arsenal yang Dijuluki Sang Konduktor
"Saya merasa masih banyak yang harus saya berikan dan sesuatu untuk dibuktikan. Itulah sebabnya saya tidak ingin selesai bermain sekarang dan memulai karier kepelatihan dulu," pungkasnya.
Wilshere mengakui hingga detik ini memang belum ada klub yang berminat mengontraknya. Namun, ia menolak untuk menyerah dan akan terus fokus dan menjaga kebugarannya bersama tim utama Arsenal asuhan pelatih Mikel Arteta.
[Aulia Ivanka Rahmana / Rully Fauzi]
Berita Terkait
-
Bayern Munich Dipermalukan Arsenal, Vincent Kompany Sindir Wasit
-
Bakal Ada Pemain Arsenal yang Membelot ke Chelsea, Siapa Dia?
-
Enzo Maresca Minta Pemain Chelsea Matikan Pikiran Jelang Duel vs Arsenal
-
Bayern Bertekuk Lutut, Declan Rice Dapat Pujian Setinggi Langit dari Legenda Arsenal
-
Ngerinya Arsenal Jaga Rekor Kemenangan Sempurna di Liga Champions
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Rafael Struick Akui Kaget dengan Gaya Latihan Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-22
-
Persija Jakarta Tertarik dengan Ivar Jenner
-
Mantan Tangan Kanan Bahas Peluang Van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia
-
Media Inggris Soroti Presentase Kemenangan Giovanni van Bronckhorst yang Diincar Timnas Indonesia
-
Malam Neraka di Eropa! Statistik 'Amburadul' Dean James Jadi Sorotan Usai Timnya Dibantai 4-0
-
Diam-diam Merayap, Timnas Kamboja Kini Punya 8 Pemain Naturalisasi
-
Akui Kehebatan, Hector Souto Anggap Thailand sebagai Lawan Terkuat di SEA Games 2025
-
Ada Perubahan, Berikut Jadwal Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
-
Link Live Streaming Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya, Jumat 28 November 2025
-
4 Pemain Abroad Bisa Tampil di SEA Games 2025, Indra Sjafri Apresiasi PSSI