Suara.com - Mantan presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu mengatakan bahwa klub Katalunya tersebut melakukan "kesalahan" dengan membiarkan Lionel Messi pergi pada awal musim 2021.
Bartomeu mengklaim bahwa dia hanya membiarkan megabintang asal Argentina itu meninggalkan Camp Nou bila bergabung dengan klub MLS atau Asia.
Sikap itu diambil Bartomeu pada tahun 2020 ketika Messi pertama kali mengungkapkan niatnya untuk hengkang dari Barca. Namun, keinginan Messi saat itu ditolak oleh Bartomeu.
Satu musim kemudian, Barcelona pada akhirnya harus kehilangan pemain terhebat mereka karena krisis keuangan dan buruknya manajemen klub.
Messi meninggalkan Barcelona sebagai pemain bebas transfer dan Paris Saint-Germain menjadi klub yang akhirnya mampu mengamankan jasa penyerang berusia 34 tahun tersebut.
Bartomeu dinilai menjadi penyebab utama atas krisis ekonomi Barcelona, yang semakin diperparah oleh pandemi COVID-19, hingga membuat Messi tidak bisa memperpanjang kontraknya .
Bartomeu akhirnya buka suara tentang kegagalan Barcelona dalam mempertahankan Messi kepada Mundo Deportivo seperti dimuat Antara pada Jumat.
“Saya selalu berpikir bahwa dia (Messi) harus bersama kami, bukan hanya karena dia yang terbaik di dunia, tetapi juga karena kontribusi ekonomi dan kelembagaannya," ujar pria berusia 58 tahun tersebut.
“Melepaskan Messi adalah sebuah kesalahan. Dia mewakili lebih dari seorang pesepakbola.”
Baca Juga: Ousmane Dembele, Pemain Super Jorok yang Sulap Rumah Jurgen Klopp Jadi Tempat Sampah
Bartomeu mengklaim bahwa dia dengan senang hati mengizinkan Messi mencari tantangan baru di penghujung kariernya, tetapi bila dia bergabung dengan klub di luar Eropa.
Ditanya tentang insiden Burofax pada 2020 saat Messi pertama kali memberi tahu Barca tentang keinginannya untuk pergi, Bartomeu mengatakan: “Messi ingin meninggalkan klub, kami membicarakannya dan saya mengatakan tidak."
“Saya selalu berpikir bahwa Messi sangat penting bagi klub kami, Barca juga sangat penting baginya dan itu akan menjadi masalah serius bila dia pergi, seperti yang saya pikirkan sekarang."
“Saya mengatakan kepadanya bahwa bila dia ingin pergi seperti Xavi dan Iniesta, ke Qatar, China atau Amerika Serikat, kita bisa membicarakannya dan kita akan memberikannya acara perpisahan. Namun, Messi belum punya tim dan dia ingin bebas," lanjutnya.
“Kami mengatakan kepadanya: 'kami ingin Barca menjadi klub terakhir Anda di Eropa. Bila Anda ingin pergi ke benua lain nanti, tidak masalah, tetapi kami ingin Anda terus di sini'."
Berita Terkait
-
Persaingan ke 16 Besar Makin Panas, Intip Klasemen Liga Champions 2025/2026
-
Nasib Barcelona Ditentukan Pekan Depan, Flick Minta Pemain Habis-habisan Lawan Copenhagen
-
Hansi Flick Pusing Jelang Barcelona Hadapi Laga Hidup Mati Kontra Eks Klub Kevin Diks
-
Senyum Pahit Hansi Flick: Barcelona Menang 4-2, Pedri Alami Cedera Mengkhawatirkan
-
Peta Peluang Lolos 16 Besar Liga Champions: Nasib Chelsea, Liverpool, Man City, dan Barcelona
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
-
PSSI Resmi Gandeng Kelme Jadi Apparel Timnas Indonesia dan Futsal
-
Optimisme Dony Tri Pamungkas Bawa Persija Jakarta Amankan 3 Poin Penting Sikat MU Malam
-
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama Langsung Ancam Persib dan Tim Rival
-
Perjalanan Karier Shayne Pattynama: dari Akademi Ajax hingga Berseragam Persija Jakarta
-
Kata-kata Shayne Pattynama Usai Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama Kontrak 2,5 Musim di Persija Jakarta
-
BREAKING NEWS! Shayne Pattynama Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama ke Persija Jakarta? Mauricio Souza: Pemain yang Datang akan Membantu Kami
-
Benarkah Shayne Pattynama Segera Merapat ke Persija Jakarta?