Suara.com - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri akan mengistirahatkan beberapa pemain inti saat memainkan laga terakhir grup H Liga Champions kontra Malmo, Kamis (9/12/2021) dini hari WIB.
Dia berharap Juventus bisa tetap bermain maksimal dan mengakhiri penyisihan grup dengan kemenangan meski tampil dengan sebagian pemain pelapis seraya berharap keberuntungan memihak timnya dalam undian babak 16 besar.
Juventus sudah memastikan tiket fase knockout dan saat ini menempati urutan kedua Grup H dengan jumlah poin sama dengan Chelsea yang menduduki posisi pertama dengan 12 poin.
Mereka masih merasa perlu memperbaiki hasil ini tatkala klub Liga Inggris itu melawan Zenit St Petersburg untuk finis di puncak klasemen grup.
Namun mengingat jadwal pertandingan yang semakin padat dan cepat, Allegri mengungkapkan, kiper Mattia Perin, bek Daniele Rugani dan Alex Sandro serta gelandang Adrien Rabiot akan diturunkan sebagai starter dalam laga Rabu waktu setempat itu.
"Beberapa pemain akan diistirahatkan, yang lain akan bermain. Tapi kami harus menang dan menyelesaikan grup dengan cara terbaik," kata Allegri saat konferensi pers seperti dikutip Reuters.
Juventus kalah telak 0-4 melawan Chelsea dalam pertandingan Liga Champions terakhirnya dua pekan lalu, tetapi memenangkan empat pertandingan lainnya, termasuk menang 3-0 atas Malmo di Swedia pada September.
Undian babak 16 besar berlangsung 13 Desember, sedangkan pertandingan dua leg 16 besar dijadwalkan berlangsung Februari dan Maret 2022.
"Kami harus menciptakan kondisi demi hasil yang lebih baik. Maret ini adalah musim yang sama sekali berbeda. Kami membutuhkan pemain dalam kondisi yang baik dan siap," kata Allegri.
Baca Juga: PSG vs Club Brugge: Les Parisiens Pesta Gol di Laga Penutup Grup
"Sekarang kami menyelesaikan babak penyisihan grup, kemudian kami akan fokus kepada liga dan pada Maret kami akan memikirkan Liga Champions."
"Kami belum tahu posisi akhir. Anda berharap sedikit keberuntungan ketika mereka melakukan undian. Anda bisa finis pertama (di grup) dan menghadapi Paris St Germain. Yang penting lolos, lalu kita lihat saja nanti siapa yang kita hadapi dalam babak 16 besar."
Allegri mengatakan Liverpool, Bayern Muenchen, Manchester City, Real Madrid dan PSG adalah tim favorit meraih gelar juara Liga Champions.
"Mereka berada pada level yang berbeda dari yang lain," tambahnya, demikian dilansir dari Antara.
Berita Terkait
-
Klasemen Liga Champions dan Daftar 12 Klub yang Sudah Lolos ke 16 Besar
-
Hasil Bola Tadi Malam Liga Champions: Milan Angkat Koper, Dortmund Pesta Gol
-
Porto vs Atletico Madrid: Lolos dari Lubang Jarum, Rojiblancos ke 16 Besar
-
Madrid vs Inter: Bikin Nerazzurri Ompong, Los Blancos Juara Grup
-
Milan vs Liverpool: Kalah di San Siro, Rossoneri Angkat Koper dari Liga Champions
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
-
PSSI Resmi Gandeng Kelme Jadi Apparel Timnas Indonesia dan Futsal
-
Optimisme Dony Tri Pamungkas Bawa Persija Jakarta Amankan 3 Poin Penting Sikat MU Malam
-
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama Langsung Ancam Persib dan Tim Rival
-
Perjalanan Karier Shayne Pattynama: dari Akademi Ajax hingga Berseragam Persija Jakarta
-
Kata-kata Shayne Pattynama Usai Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama Kontrak 2,5 Musim di Persija Jakarta
-
BREAKING NEWS! Shayne Pattynama Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama ke Persija Jakarta? Mauricio Souza: Pemain yang Datang akan Membantu Kami
-
Benarkah Shayne Pattynama Segera Merapat ke Persija Jakarta?