Suara.com - Chelsea siap menerima lawatan Everton pada laga pekan ke-17 Liga Inggris 2021/2022 di Stamford Bridge, London, Jumat (17/12/2021) dini hari nanti pukul 02.45 WIB.
Meraih poin penuh alias kemenangan dari laga nanti tentu jadi target yang tak bisa ditawar-tawar buat Chelsea. The Blues perlu tambahan tiga poin demi menjaga persaingan jalur juara dengan Manchester City dan Liverpool.
Man City kini mantap di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan 41 poin dari 17 laga, setelah teranyar menghancurkan Leeds United 7-0 di kandang, Rabu (15/12/2021) kemarin.
Sementara itu, Liverpool dan Chelsea yang belum melakoni laga pekan ke-17 mereka berturut-turut ada posisi kedua dan ketiga tabel klasemen. Liverpool mengoleksi 37 angka, sementara Chelsea satu angka lebih sedikit.
Kemenangan semakin jadi wajib buat Chelsea karena sang lawan di laga dini hari nanti, Everton sedang dalam kondisi 'sakit'.
Everton cuma menang sekali dalam 10 pertandingan terakhir. Tak ayal, sang manajer, Rafael Benitez sedang dalam tekanan besar untuk dipecat.
Well, meski sangat diunggulkan menang lantaran unggul kualitas dan juga bakal tampil di kandang sendiri, Chelsea sendiri juga tetap wajib waspada.
Pasalnya, Chelsea sedang inkonsisten belakangan ini dan sangat rapuh dalam bertahan.
Dalam lima laga pamungkasnya lintas ajang, Chelsea selalu gagal meraih clean sheet, dan cuma menang dua kali.
Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini Live TV: Ada Chelsea vs Everton
Mereka seri 1-1 dengan Manchester United, menang tipis 2-1 atas Watford, kalah 2-3 dari West Ham, imbang 3-3 dengan Zenit, dan menang 3-2 atas Leeds.
Prakiraan Susunan Pemain:
Chelsea XI: Mendy; Azpilicueta, Rudiger, Christensen; James, Jorginho, Loftus-Cheek, Alonso; Mount, Pulisic; Lukaku.
Pelatih: Thomas Tuchel (Jerman)
Everton XI: Pickford; Coleman, Holgate, Keane, Godfrey; Townsend, Doucoure, Allan, Gordon; Gray; Rondon.
Pelatih: Rafael Benitez (Spanyol)
Berita Terkait
-
Barcelona Tawarkan Ronald Araujo ke Chelsea! Tapi Bek Uruguay Itu Ogah Pergi
-
Akhirnya! Lisandro Martinez Siap Comeback, Man United Bakal Tancap Gas
-
Petaka Arsenal! Martin Odegaard Dipastikan Absen Panjang, Pukulan Telak Buat Arteta
-
Jack Wilshere Selangkah Lagi Jadi Pelatih Baru Luton Town
-
Syarat Berat Manchester United Jika Ingin Rekrut Bintang Muda Palace
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- Apa Acara Trans7 yang Diduga Lecehkan Pesantren Lirboyo? Berujung Tagar Boikot di Medsos
- 3 Alasan Presiden Como Mirwan Suwarso Pantas Jadi Ketum PSSI yang Baru
- 5 Sepatu Nineten Terbaik untuk Lari, Harga Terjangkau Mulai Rp300 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Melonjak! Antam Tembus Level Rp 2.622.000 di Pegadaian, UBS Ikut Naik
-
Purbaya Mau Turunkan Tarif PPN, Tapi Dengan Syarat Ini
-
Isu HRD Ramai-ramai Blacklist Lulusan SMAN 1 Cimarga Imbas Kasus Viral Siswa Merokok
-
Sah! Garuda Indonesia Tunjuk eks Petinggi Singapore Airlines jadi Direktur Keuangan
-
Gaji Program Magang Nasional Dijamin Tak Telat, Langsung Dibayar dari APBN
Terkini
-
Luke Shaw Tak Gentar Hadapi Liverpool di Anfield
-
Terpuruk di Era Patrick Kluivert, Curacao Kini Selangkah Lagi ke Piala Dunia Berkat Dick Advocaat
-
Piala Dunia U-20: Menang Dramatis Atas Perancis, Maroko Melaju ke Final
-
Ada Big Match Persebaya vs Persija, Ini Jadwal Pekan 9 Super League 2025/2026
-
PSSI Diminta Abaikan Suara Suporter! Pengamat Ini Bilang Jangan Pecat Kluivert
-
Selamat Tinggal! Deretan Pemain Senior Timnas Indonesia yang Bakal Tergusur Jelang Piala Dunia 2030
-
Marselino Ferdinan Awali Babak Baru Kariernya di AS Trencin, Fokus Bangkit Rebut Kepercayaan Diri
-
Pundi-pundi AC Milan Tambah Gemuk, Sepakati Kontrak dengan Emirates Senilai Rp1,7 T
-
Selamat Tinggal Stadion Olimpico, Roma Bangun Markas Baru untuk Euro 2032
-
Jelang PSBS vs Persib, Bojan Hodak Singgung Sulitnya Pertahankan Gelar Juara