Suara.com - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan yakin Timnas Indonesia bisa mengalahkan Malaysia di laga pamungkas Grup B Piala AFF 2020 yang akan digelar di Stadion Nasional, Singapura, Minggu (19/12/2021). Apalagi, jika tim Merah Putih diperkuat Elkan Baggott dan Egy Maulana Vikri.
Iriawan menjelaskan Elkan Baggott besar kemungkinan bisa dimainkan saat melawan Malaysia. Sebab, masa karantina yang diminta pemerintah Singapura kepada pemain Ipswich Town itu sudah selesai.
Seperti diketahui, Elkan harus menjalani karantina kesehatan sampai dengan 18 Desember karena berada satu pesawat dengan penumpang yang positif Covid-19 varian Omicron.
Alhasil, pemain jangkung itu absen saat Timnas Indonesia bermain imbang tanpa gol dengan Vietnam, Rabu (15/12/2021). Meski tiga hari sebelumnya Elkan sempat diturunkan pelatih Shin Tae-yong saat bersua Laos, Elkan harus tetap menjalani karantina.
"Insya Allah kalau ada Elkan mungkin akan lebih meningkatkan performa karena memang tinggi badan cukup luar biasa, menyulitkan kalau nanti ada bola-bola mati di depan gawang lawan," kata Iriawan di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (16/12/2021).
Sementara untuk Egy Maulana Vikri, Iriawan menyebut PSSI masih terus berupaya melobi FK Senica untuk bisa melepasnya dalam waktu dekat ini. Menurut lelaki yang akrab disapa Iwan Bule itu, Timnas Indonesia membutuhkan jasa sang pemain.
Seperti diketahui FK Senica belum mau melepas Egy hingga kompetisi Liga Slovakia libur musim dingin. Adapun FK Senica sebelumnya telah mengumumkan eks Lechia Gdansk itu baru dilepas ke tim nasional setelah 18 Desember 2021.
Melihat hal tersebut kecil peluang buat Egy tampil saat bersua Malaysia. Oleh sebab itu, PSSI terus berupaya agar klub mau melepas Egy lebih cepat.
"Kita terus berusaha untuk Egy karena kita juga butuh dia. Beberapa hari ini kita terus berkomunikasi supaya Egy bisa hadir lawan Malaysia nanti," jelas Iriawan.
Baca Juga: Ogah Buru-buru Gabung Timnas Indonesia, Begini Alasan Mees Hilgers
"Insya Allah kita bisa meraih kemenangan besar atas Malaysia nanti," pungkas mantan Kapolda Metro Jaya tersebut.
Adapun Timnas Indonesia hanya tinggal mencari hasil imbang untuk lolos ke semifinal Piala AFF 2020. Saat ini skuad Garuda masih menjadi pemuncak klasemen sementara Grup B.
Timnas Indonesia sudah mendulang tujuh poin dari tiga pertandingan. Perolehan angka Timnas Indonesia sebenarnya sama dengan Vietnam yang berada di peringkat dua, namun unggul selisih gol.
Sementara Malaysia ada di posisi ketiga dengan enam poin. Tiga tim ini masih punya peluang lolos ke semifinal.
Tag
Berita Terkait
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Cerita Ole Romeny Merinding Lihat Militansi Suporter Indonesia Hingga Merasakan Getaran Hebat di GBK
-
Pengakuan Ole Romeny Soal Atmosfer Stadion GBK Seperti Kandang Feyenoord Dikali 3
-
Alasan PSSI Belum Umumkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Pemain Keturunan Guinea Akui Susah Payah Bersaing Tembus Skuad Timnas Indonesia U-20
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata