Suara.com - Borussia Dortmund menutup tahun 2021 dengan kekecewaan di ibu kota setelah takluk 2-3 dari tuan rumah Hertha Berlin dalam laga pekan ke-17 Liga Jerman di Stadion Olympia, Sabtu waktu setempat atau Minggu (19/12/2021) dini hari WIB.
Kekalahan ini jelas mengancam status Dortmund dalam perburuan gelar juara, mengingat mereka gagal menambah raihan 34 poin di posisi kedua dan kini tertinggal sembilan poin dari juara bertahan Bayern Muenchen.
Meski memasuki pertandingan dengan inisiatif menyerang, gawang Dortmund malah dijebol oleh Myziane Maolida saat laga baru berlangsung 15 menit. Beruntung Dortmund terselamatkan VAR yang menganulir gol tersebut karena Ishak Belfodil lebih dulu terjebak offside.
Dortmund lantas mampu membuka keunggulan pada menit ke-31 saat Julian Brandt berhasil melepaskan tembakan sudut sempit yang memperdaya kiper Alexander Schwolow dan skor 1-0 itu bertahan hingga turun minum.
Sayangnya, penampilan anak-anak asuh Marco Rose mengendur di babak kedua, terutama di lini belakang sebab tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Belfodil hanya enam menit selepas turun minum.
Gol itu seperti melecut semangat para pemain Hertha yang kemudian sukses berbalik merebut keunggulan pada menit ke-57 kala Marco Richter melepaskan tembakan jarak jauh yang bersarang ke pojok kiri atas gawang Dortmund.
Momentum Hertha berlanjut dan pada menit ke-69 Richter mencetak gol keduanya memanfaatkan bola muntah hasil tembakan Belfodil yang gagal diantisipasi sempurna kiper Marwin Hitz, membuat tuan rumah memperlebar marjin jadi 3-1.
Dortmund terus berjibaku untuk bangkit dan menemukan momentum mereka ketika Steffen Tigges memperkecil ketertinggalan lewat golnya menanduk umpan silang Raphael Guerreiro pada menit ke-83.
Empat menit kemudian Erling Haaland nyaris membuat kedudukan kembali imbang, tapi sayang percobaannya dalam situasi sepak pojok Dortmund masih melayang tipis di atas mistar gawang.
Baca Juga: Barcelona Disebut Inginkan Erling Haaland, Xavi Hernandez: Ekonomi Sedang Sulit
Upaya Dortmund menghindarkan diri dari kekalahan gagal membuahkan hasil lagi, sehingga mereka harus pulang dari ibu kota dengan tangan hampa setelah skor 3-2 untuk Hertha bertahan hingga peluit bubaran terdengar.
Bagi Hertha kemenangan ini jadi hasil krusial sebab mereka menjauhi zona degradasi dan melompat ke urutan ke-11 klasemen dengan koleksi 21 poin, demikian catatan laman resmi Liga Jerman.
Kedua tim baru bermain lagi setelah pergantian tahun saat Dortmund bertandang ke markas Eintracht Frankfurt pada 8 Januari dan sehari kemudian Hertha menjamu FC Cologne di Olympia.
Berita Terkait
-
Barcelona Disebut Inginkan Erling Haaland, Xavi Hernandez: Ekonomi Sedang Sulit
-
Hasil Liga Jerman: Erling Haaland Pimpin Dortmund Hantam Greuther Fuerth 3-0
-
5 Tim yang Seharusnya Tak Turun Kasta ke Liga Europa 2021-2022
-
Hasil Bola Tadi Malam: Man City dan Bayern Pesta Gol, Aston Villa Hajar Norwich
-
Tak Ada MU, Ini 4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Erling Haaland
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Penampakan Shin Tae-yong di Indonesia Arena, Nonton Serius Duel Timnas Futsal vs Korsel
-
Adu Harga Pasar Thom Haye dan Layvin Kurzawa, Siapa Paling Mahal di Persib Bandung?
-
Bintang Baru Persija Belum Teruji, Jakmania Ingatkan Performa Lapangan Tak Sekadar Track Record
-
Luke Vickery Skiip, Jordi Whermann Jadi Pemain Pertama yang Dinaturalisasi di Era John Herdman?
-
Rachmat Irianto Dipuji Mirip Maradona, Comeback ke Timnas Indonesia?
-
Barcelona vs Copenhagen: Misi Blaugrana Jaga Rekor Unbeaten Lawan Wakil Denmark di Camp Nou
-
Kata-kata Harapan Tinggi Bojan Hodak Soal Kualitas Kurzawa dan Potensi Dion Markx di Persib Bandung
-
2 Faktor yang Bikin Timnas Indonesia Bisa Lolos Piala Dunia 2030 di Tangan John Herdman
-
Momen Asyik Ngobrol denggan Jay Idzes, Emil Audero Ditinggal Bus Cremonese?
-
Sembuh dari Cedera, Maarten Paes Masih Jadi Cadangan Mati di FC Dallas