Suara.com - Striker Sulut United, Patrich Wanggai, memberikan respons tak terduga usai melakukan aksi pamer kemaluan dalam lanjutan 8 besar Liga 2 melawan Martapura Dewa United. Bukannya minta maaf, dia justru memancing kekesalan warganet.
Pertandingan antara Sulut United melawan Martapura Dewa United di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi pada Senin (20/12/2021), berlangsung sengit.
Akan tetapi, terjadi insiden tak terpuji yang ditunjukkan oleh pemain Sulut United yang bernama Patrich Wanggai. Pemain yang kerap menjadi langganan timnas ini melakukan aksi senonoh.
Pasalnya eks Rans Cilegon FC ini pamer alat kemaluan. Ulahnya itu juga tertangkap kamera yang sedang menyoroti pertandingan.
Pemain berusia 33 tahun ini diketahui pamer kemaluan saat dirinya ditarik keluar pada babak kedua atau tepatnya saat laga sudah memasuki menit ke-79.
Setelah bersalaman dengan pemain pengganti, Patrich Wanggaiyang diduga sudah kepancing emosinya itu tiba-tiba memamerkan alat kelaminnya ke arah official Martapura Dewa United.
Ulahnya itu kemudian memancing emosi dari netizen. Banyak yang mengecam serta menyerang akun Instagram sang pemain pasca-insiden ini.
Akan tetapi, Patrich Wanggai memberikan respons santai yang diunggah via Instagram Stories miliknya.
"Lelucon liga +62 mulai beraksi. Banyak sampah," tulisnya.
Baca Juga: Persiba Balikpapan Hadapi Persis Solo, Fakhri Husaini: Ini Laga Penting untuk Harga Diri
"Sorry manusia tidak berargumen dengan binatang. Banyakin aja dmnya sampe keriput itu jari," tegasnya.
Sementara itu, pertandingan tersebut dimenangkan oleh Dewa United dengan skor 2-0. Mereka pun kini ada di urutan pertama klasemen sementara Grup Y babak 8 besar Liga 2.
Sedangkan Sulut United masih di posisi kedua, disusul PSIM Yogyakarta, dan PSMS Medan.
Berita Terkait
-
Hasil Dewa United vs Phnom Penh Crown di AFC Challenge League: Banten Warriors Ditahan Imbang
-
BRI Liga 1: Nermin Haljeta Harap PSIM Yogyakarta Bisa Jaga Tren Positif
-
3 Klub IBL Ikut EPC 2025, Dewa United Target Pertahankan Gelar
-
Achmad Zulkifli Didepak dari Pelatih Kepala Sriwijaya FC
-
Kondisi Terkini Pemain Persikad Depok usai Gegar Otak di Lapangan
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Arsenal Tak Terbendung: Bukan Lagi 'Set-Piece FC', Kini Tim Terlengkap di Premier League!
-
SEKALI KLIK! Link Streaming Persib Bandung vs Persis Solo 27 Oktober 2025
-
Kondisi 3 Pemain Abroad Indonesia di Eredivisie: 2 Full Senyum, 1 Sedih
-
Aston Villa Hajar Manchester City, Bernardo Silva Kritik Rekan Setim
-
Jan Olde Riekerink Sindir Keras AFC: Level Asia Tapi Gak Pakai VAR, Aneh!
-
Cedera Parah Hantam Inter Milan: Mkhitaryan Terancam Absen 6 Pekan, Kondisi Marcus Thuram?
-
Pratama Arhan Balas Dendam di Liga Thailand! Comeback Gila-gilaan di Bangkok United
-
Senne Lammens Jadi Pahlawan Baru Manchester United, Amorim Kasih Peringatan: Dia Bukan Schmeichel
-
Rahasia di Balik Ketegasan Jay Idzes Sebagai Kapten Timnas Indonesia Meski Masih Muda
-
Terungkap Kata-kata Hinaan Vinicius Junior kepada Lamine Yamal di Rusuh El Clasico