Suara.com - Kemenangan atas Timnas Indonesia menjadi harga mati bagi Pelatih Singapura Tatsuma Yoshida di leg kedua semifinal Piala AFF 2020 yang akan digelar di Stadion Nasional, Singapura, Sabtu (25/12/2021).
Kemenangan akan dipersembahkan oleh Tatsuma untuk masyarakat Singapura sebagai hadiah Natal.
Seperti diketahui duel Timnas Indonesia kontra Singapura bertepatan dengan hari raya Natal. Tentu saja ini menjadi perhatian tersendiri khususnya bagi mereka yang merayakan.
Sebelumnya, kedua tim sudah saling berhadapan satu sama lain dengan hasil imbang 1-1 pada 22 Desember 2021. Duel ini menjadi penentu bagi Timnas Indonesia dan Singapura untuk melaju ke final.
"Manajer tim saya terus-menerus mengatakan Natal, Natal, dan Natal karena kami akan bermain pada hari Natal dan saya sedikit bosan dengan suaranya,” kata Tatsuma dalam konferensi pers virtual, Jumat (24/12/2021).
"Namun, saya ingin memberikan kemenangan hadiah Natal kepada semua penggemar Singapura dan untuk sepak bola Singapura," sambungnya.
Timnas Indonesia harus meraih kemenangan jika ingin lolos ke final. Sebab, di semifinal Piala AFF 2020, regulasi keuntungan gol tandang dihapus karena digelar terpusat di Singapura akibat pandemi Covid-19
Jika hasil imbang bertahan hingga waktu normal, Timnas Indonesia Harus menang melalui tambahan waktu 2x15 menit. Jika masih imbang juga, tim Merah Putih harus meraih kemenangan melalui adu tendangan penalti.
Sementara itu, pemain Singapura Irfan Fandi cukup percaya diri bisa mengalahkan Timnas Indonesia. Sebab, ia dan rekan-rekannya sudah evaluasi kekurangan dari leg pertama.
Baca Juga: Singapura Siap Ladeni Timnas Indonesia Hingga Adu Penalti, Tapi...
"Mungkin di leg pertama kemarin saya melihat tidak terlalu terorganisir sehingga kami kebobolan di babak pertama. Jadi kami harus lebih terorganisir," ujar Irfan Fandi.
"Mungkin secara individu kami kurang, tapi sebagai tim kami bersemangat dan tidak menyerah. Sehingga kami akan melawan dengan kerja tim dan kerja keras," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Dear Persija Jakarta, Jangan Buru-buru Angkut Ivar Jenner
-
5 Pemain Keturunan Bisa Jadi Kunci Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
Guliran FIFA Series 2026 dan 2 Alasan dari Semesta yang Patahkan Klaim PSSI Anak Emas FIFA
-
Gol Cepat Beckham Putra ke Gawang Persija Jadi Ajang Pembuktian Khusus bagi John Herdman
-
2 Kelebihan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Versi Erick Thohir
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Tiap Bulan Ditelepon Ibu, Pemain Keturunan Curhat Soal Desakan Bela Timnas Indonesia
-
Prediksi Skor Marseille vs Liverpool: Awas Terpeleset Lagi The Reds
-
Kasus Rasisme Yakob Sayuri Kini Sampai KemenHAM
-
Fajar Fathurrahman Akui Banyak Tersenyum Bersama Persija
-
FIFA Series 2026 Punya Fakta Menarik, Ternyata Timnas Indonesia Pernah Lawan Bulgaria
-
Sindiran Halus Arne Slot Soal Kabar Xabi Alonso Segera Jadi Manajer Baru Liverpool
-
Klasemen Liga Champions: Arsenal Tak Tergoyahkan, Persaingan Sengit Tiket 16 Besar
-
BRI Super League: Persis Solo Datangkan Kadek Raditya dari Persebaya
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona: Wajib Menang Demi Tiket16Besar
-
Mengupas Kekuatan Kepulauan Solomon: Pesaing Berat Selandia Baru yang Jadi Lawan Timnas Indonesia