Suara.com - Agen dari Christian Eriksen, Martin Schoots, menyebutkan jika kliennya itu akan segera buka suara soal masa depannya di dunia sepakbola setelah mengakhiri kontraknya bersama Inter Milan belum lama ini.
Dikutip dari football-italia, Selasa (4/1/2022), Martin Schoots mengatakan Christian Eriksen masih memiliki ambisi untuk bermain sepakbola, dan pemain asal Denmark itu dilaporkan dalam keadaan bugar.
"Christian itu ambisius, dia tahu dia dalam kondisi bugar. Dia akan menjadi yang pertama kali bicara soal ambisinya, dan dia akan melakukannya dalam waktu dekat," ungkap Martin.
Martin Schoots mengatakan sebenarnya Christian Eriksen masih memiliki keinginan untuk bertahan di Inter, namun aturan yang ada di Italia menghalangi keinginanan kliennya tersebut.
Ia pun menjelaskan usai insiden Eriksen di Euro 2020, ia sudah tahu jika karier sang playmaker di Liga Italia Serie A telah berakhir dan langsung menghubungi pengacara mereka di Italia.
Selama membela Inter, sejak Januari 2020, Eriksen mencetak 8 gol dari 60 penampilannya serta membantu Nerazzurri meraih Scudetto musim lalu.
"Semua harus mengikuti aturan yang sudah ada di sana selama bertahun-tahun. Setelah insiden itu, saya tahu bahwa Italia adalah jalan buntu, jadi saya mulai berbicara dengan pengacara kami di Italia," jelas Martin.
Saat ini, Eriksen masih belum memiliki klub dan tengah berlatih bersama mantan klubnya di Denmark, Odense, sembari menanti kejelasan kariernya di luar Italia.
Meski ada defibrillator di jantungnya, Eriksen masih bisa melanjutkan karier sepakbolanya di Eredivisie Belanda atau di Liga Inggris.
Baca Juga: Sepakat Berpisah, Barcelona Carikan Klub Baru untuk Coutinho
Sebelumnya, Eriksen sempat mengalami serangan jantung dan membuatnya pingsan ketika membela Timnas Denmark pada fase grup Euro 2020 melawan Finlandia, 12 Juni 2021 lalu.
Kejadian yang menimpa Eriksen itu membuatnya harus dibawa ke rumah sakit di Rigshospitalet, Kopenhagen, Denmark untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.
Akibat kejadian tersebut, dokter harus melakukan operasi implan defibrillator di tubuhnya, yang sukses dilaksanakan dan membuat Eriksen bisa pulang ke rumah pada 18 Juni lalu.
Berita Terkait
-
MU Siap Lepas Jadon Sancho Gratis, Dortmund Siap Sambut Si Anak Hilang
-
Here We Go! Barcelona Siapkan Dana Rp1,15 Triliun Demi Bajak Harry Kane
-
Dayot Upamecano Bikin Bimbang Bayern Munich: Akui Bahagia tapi Belum Putuskan Masa Depan
-
Legenda Inter Milan Kirim Pesan Emosional Usai Timnas Indonesia U-17 Cetak Sejarah
-
Dwigol Lautaro Martinez dan Bonny Bawa Inter Milan Raih Poin Penuh, Kuasai Klasemen Liga Italia
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Timnas Indonesia U-22 Takluk 0-3 dari Mali: Indra Sjafri Banyak PR Jelang SEA Games 2025
-
Toni Kroos Tegas: Arda Guler Bukan Penerus Saya di Real Madrid
-
Lamine Yamal Desak Barcelona dan Spanyol Berdamai Demi Laga Melawan Lionel Messi
-
Badai Cedera Hantam Chelsea! Enzo Maresca Pusing Berat
-
Giovanni van der Poel, Pemain Keturunan Indonesia Junior Dean James di Go Ahead
-
Timnas U-22 Indonesia Tertinggal 0-2 dari Mali, Banyak Peluang Nihil Gol
-
Disingkirkan Amorim, Masa Depan Kobbie Mainoo di Manchester United Kian Suram
-
Charly van Oosterhout, Wonderkid Ajax Keturunan Indonesia: Kakek Lahir di Sorong
-
Norwegia Hampir Pasti ke Piala Dunia 2026, Erling Haaland Menggila di Ruang Ganti
-
Jesse Lingard Tak Menyesal Tinggalkan MU Kini Hidup Mewah di Korea bak Bintang K-Pop