Suara.com - Timnas Indonesia mendapatkan pujian dari media Vietnam jelang Kualifikasi Piala Asia 2023 mendatang. Skuad Garuda dibilang cerdik karena bermain dua kali melawan Timor Leste di jeda internasional.
Sebagaimana diketahui, dua pertandingan timnas Indonesia melawan Timor Leste berakhir dengan kemenangan. Pada laga pertama, anak asuh Shin Tae-yong menang 4-1 dan di pertemuan kedua, skuad Garuda mengalahkan lawannya dengan skor 3-0.
Pertandingan melawan Timor Leste di jeda internasional ini disebut cerdik. Pasalnya berkat dua kemenangan itu, timnas Indonesia bisa naik ke posisi 160 ranking FIFA.
Sebelumnya skuad Garuda hanya berada di peringkat 164 ranking FIFA. Hal itu membuat timnas Indonesia berpostensi masuk grup neraka di Kualifikasi Piala Asia 2023.
Menghadapi situasi seperti itu, PSSI kemudian menggelar FIFA Matchday dengan lawan Timor Leste. Hasilnya memang seperti dugaan karena tim Merah Putih bisa meraih kemenangan.
"PSSI mengundang Timor Leste untuk memainkan dua pertandingan persahabatan di akhir Januari. Dua pertandingan inidak memberikan signifikan dalam hal keahlian bagi Indonesia," tulis laporan media Vietnam Soha.vn.
"Dengan hasil kemenangan Indonesia memiliki 1001,61 poin. Skor ini mengungguli Singapura (1000,78) di peringkat FIFA," tambahnya.
Artinya dengan hal ini, timnas Indonesia naik ke pot 3 jelang Kualifikasi Piala Asia 2023 dan terhindar dari lawan-lawan yang sulit.
Bahkan peluang anak asuh Shin Tae-yong untuk mengunci satu tiket ke putaran final Piala Asia disebut naik drastis.
Baca Juga: Persija Siap Cuci Gudang Andai Tak Ada Perbaikan di Sisa Musim BRI Liga 1
"Langkah PSSI mengejutkan dan menuai pujian. Ada informasi bahwa Indonesua dapat mengundang tim yang lebih kuat di laga persahabatan, tapi memilih Timor Leste untuk memastikan dua kemenangan," tutupnya.
Berita Terkait
-
Ngeri! Ini Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023, Bisa Pakai 3-4-3
-
Pernah Tolak Timnas Indonesia, Bek Asal Belanda Resmi Jadi Rekan Setim Gianluigi Buffon
-
Sempat Menolak, Kini Cyrus Margono Lempar Kode Gabung Timnas Indonesia
-
Segera Dinaturalisasi, Sandy Walsh Bantu KV Mechelen Menang Dramatis Lawan Standard Liege
-
Sedang Diproyeksikan Bela Timnas, Mees Hilgers Mengaku Sudah Seperti Orang Indonesia
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
Terkini
-
Legenda Fernando Redondo: Pangeran Bernabeu yang Menolak Potong Rambut
-
Pemain Keturunan Batak Janji Mati-matian Lawan Brasil, Fokus Kontrol Pertandingan
-
Kebobolan 2 Gol dalam 15 Menit, Hansi Flick Ogah Ubah Gaya Main Barcelona
-
Perang Papan Tengah BRI Super League Bali United vs Bhayangkara, Siapa Raih Poin Penuh?
-
Kurang Cepat, Timnas Indonesia Kecolongan Satu Calon Pelatih Top dari Klub Italia
-
Erick Thohir Ogah Mundur Sebagai Ketum PSSI, PSTI: Amanah Disalahgunakan
-
Sedih, Shayne Pattynama Menghilang
-
Tak Lagi Buru Bintang Mahal, Ini Strategi Baru Transfer Manchester United
-
Ajaib! Elkan Baggott Malah Bersinar saat Timnas Indonesia Lagi Terpuruk
-
Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?