Suara.com - Bisa masuk ke dalam game sepak bola terkenal seperti FIFA atau Pro Evolution Soccer (PES) tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi seorang pemain.
Terlebih jika dialami oleh para pemain Indonesia yang tidak terlalu dikenal dibandingkan dengan liga-liga lain di Asia, seperti Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, Qatar, bahkan Thailand.
Meski tidak terlalu mendapat exposure di game FIFA atau PES, tercatat ada beberapa pemain yang sempat muncul di dua game sepak bola paling digandrungi ini.
Kebanyakan dari para pemain ini bisa masuk ke game tersebut karena mentas di luar negeri. Siapa saja mereka? Berikut daftarnya.
1. Sergio van Dijk
Penyerang yang dinaturalisasi oleh Indonesia pada 2013 ini pernah ada di game FIFA 2012. Ketika itu dia masih membela Adelaide United.
Selain bermain di Adelaide United, Van Dijk juga tercatat pernah membela Persib Bandung selama dua periode. Yaitu pada 2013/14 dan 2016/17.
Ketika namanya masuk di game FIFA 2012, Van Dijk memiliki rating sebesar 70 dengan posisi ST. Ini merupakan rating pemain Indonesia paling besar.
2. Egy Maulana Vikri
Baca Juga: Pratama Arhan Masuk 10 Besar Pemain Termahal Tokyo Verdy
Pemain Indonesia berikutnya yang ada di game FIFA adalah Egy Maulana Vikri. Dia masuk ke game ini setelah pindah ke Lechia Gdansk.
Pada tahun pertamanya di game FIFA pada 2019, rating dia adalah 55 dan naik satu poin pada 2020.
3. Arthur Irawan
Mantan bek PSS Sleman ini juga ternyata pernah ada di game FIFA tepatnya pada 2016. Ketika itu Arthur sedang bermain di Eropa yaitu Waasland-Beveren.
4. Syamsir Alam
Ketika menjadi salah satu pemain muda potensial, Syamsir Alam pernah masuk ke dalam game FIFA 2014. Ketika itu dia dipinjam oleh D.C United yang meminjamnya dari CS Vise.
Tag
Berita Terkait
-
Pasukan Graham Arnold Siap Tempur! Eks Pelatih Irak: Kami Tak Takut Indonesia
-
Kevin Diks Bela Timnas Indonesia dengan Kondisi Tak Stabil?
-
Marc Klok Bertekad Cetak Sejarah Bersama Timnas Indonesia
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Bos Karim Benzema Akui Timnas Indonesia Kini Menakutkan, Pemain Arab Wajib Waspada
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Chelsea Siapkan Tawaran Fantastis Rp1,6 T untuk Bintang Baru Premier League
-
Pasukan Graham Arnold Siap Tempur! Eks Pelatih Irak: Kami Tak Takut Indonesia
-
Xabi Alonso Ketar-ketir! Kylian Mbappe Putuskan Tinggalkan Real Madrid
-
Kevin Diks Bela Timnas Indonesia dengan Kondisi Tak Stabil?
-
Persija Siap Berbenah Di Dua Laga Tandang Selanjutnya
-
Marc Klok Bertekad Cetak Sejarah Bersama Timnas Indonesia
-
Andre Rosiade Koar-koar Eduardo Almeida Out, Manajemen Semen Padang Balas Begini
-
Laga Juventus vs Milan Balik ke Setelan Pabrik, Fabio Capello Kecewa Berat
-
Diacuhkan Ruben Amorim, Joshua Zirkzee Diperebutkan Juventus dan AC Milan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!