Suara.com - Liverpool keluar sebagai juara Carabao Cup 2021/2022 usai melakoni laga dramatis menghadapi Chelsea. The Reds merengkuh gelar juara setelah menaklukkan The Blues lewat adu penalti dengan skor 11-10 dalam laga final di Wembley Stadium pada Senin (28/2/2022) dini hari WIB.
Kedua tim bermain imbang tanpa gol selama 90 menit penuh dan tidak ada pula gol tercipta pada babak perpanjangan waktu 2x15 menit.
Sedangkan VAR tercatat empat kali menganulir gol di laga tersebut, tiga untuk Chelsea dan satu untuk Liverpool.
Pada menit keenam, Chelsea mendapat peluang pertamanya lewat serangan balik saat Cesar Azpilicueta memberikan umpan tarik yang disambut sepakan Christian Pulisic di kotak penalti, tetapi bola mengarah tepat ke pelukan Caoimhin Kelleher.
Liverpool coba keluar dari tekanan Chelsea. Peluang pertama mereka dapatkan pada menit ke-17 saat umpan silang Trent Alexander-Arnold disundul Sadio Mane di kotak penalti, tetapi bola masih melebar.
Setelah laga berjalan 25 menit, Liverpool gantian mendominasi. Namun, mereka masih kesulitan menciptakan peluang. Pada menit ke-30, Mane membuang peluang setelah sontekannya masih terlalu pelan sehingga bisa ditepis Edouard Mendy.
Kedua tim saling bertukar serangan di sisa babak pertama, namun skor kacamata bertahan hingga turun minum.
Chelsea langsung tancap gas selepas jeda. Pada menit ke-49, The Blues mengancam lewat Mount yang berada bebas di kotak penalti seusai lolos dari jebakan offside.
Tinggal berhadapan dengan Kelleher, sepakan gelandang Inggris itu justru mengirim bola ke tiang dalam dan gagal berbuah gol.
Baca Juga: Buntut Invasi Rusia, Roman Abramovich Serahkan Perwalian Yayasan Chelsea
Liverpool mampu mengancam pertama kalinya di babak tersebut pada menit ke-64. Diawali kesalahan operan Mendy yang jatuh ke kaki pemain Liverpool dan diteruskan dengan umpan terobosan ke sisi kiri.
Salah menyambut umpan tersebut sebelum Thiago Silva dengan cepat menyapu bola mencegahnya melewati garis gawang.
Tiga menit kemudian, Liverpool mencetak gol lewat Joel Matip meneruskan situasi sepakan bebas Alexander-Arnold. Sayangnya gol itu lantas dianulir VAR karena Virgil van Dijk dianggap melanggar Reece James dalam prosesnya.
Chelsea beberapa kali mengancam Liverpool, tetapi Mendy tampil cemerlang dalam melakukan penyelamatan. Skor 0-0 bertahan hingga waktu normal berakhir, sehingga laga harus dilanjutkan ke babak tambahan.
Chelsea mencetak gol di babak tambahan waktu pertama, tepatnya pada menit ke-97 lewat tembakan Lukaku. Namun, gol itu dianulir VAR karena sang penyerang berada dalam posisi offside saat menerima umpan terobosan Trevoh Chalobah.
Tak ada peluang berbahaya dari kedua tim sepanjang 15 menit pertama dan skor pun tetap kacamata.
Berita Terkait
-
Link Live Streaming Final Piala Liga Inggris: Chelsea vs Liverpool
-
Buntut Invasi Rusia, Roman Abramovich Serahkan Perwalian Yayasan Chelsea
-
Roman Abramovich Hengkang, Chelsea Beri Pernyataan Soal Kondisi Ukraina
-
Sebelum Gabung Liverpool, Luis Diaz Jadi Buruan West Ham United
-
Roman Abramovich Pamit dari Inggris Gegara Konflik Ukraina, Lepas Saham Chelsea?
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
3 Pahlawan Emas 2023 Kembali Pimpin Misi Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Gelar di SEA Games 2025
-
Rafael Struick Akui Kaget dengan Gaya Latihan Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-22
-
Persija Jakarta Tertarik dengan Ivar Jenner
-
Mantan Tangan Kanan Bahas Peluang Van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia
-
Media Inggris Soroti Presentase Kemenangan Giovanni van Bronckhorst yang Diincar Timnas Indonesia
-
Malam Neraka di Eropa! Statistik 'Amburadul' Dean James Jadi Sorotan Usai Timnya Dibantai 4-0
-
Diam-diam Merayap, Timnas Kamboja Kini Punya 8 Pemain Naturalisasi
-
Akui Kehebatan, Hector Souto Anggap Thailand sebagai Lawan Terkuat di SEA Games 2025
-
Ada Perubahan, Berikut Jadwal Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
-
Link Live Streaming Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya, Jumat 28 November 2025