- Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mengisyaratkan menambah pemain naturalisasi yang bermain di level tertinggi.
- Winger PSV U-19, Jairo Beerens, menjadi opsi karena konsisten bermain dan memiliki statistik impresif.
- Jairo Beerens yang berusia 16 tahun memiliki darah Indonesia dari ibunya, Richelle Beerens.
Suara.com - Pelatih anyar Timnas Indonesia, John Herdman mengisyarakatkan untuk menambah pemain naturalisasi di skuat Merah Putih.
Namun tidak seperti pendahulunya, Patrick Kluivert, Herdman menegaskan bahwa pemain yang akan ia pantau adalah pemain bernain di level tertinggi.
Jika mengacu pada pernyataan itu, salah satu pemain keturunan Indonesia yang bisa jadi opsi bagi John Herdman ialah winger PSV, Jairo Beerens.
Meski ia baru bermain di tim U-19 PSV, Beerens memiliki caps cukup konsisten di musim ini.
Bersama PSV U-19, Jairo sudah mengantongi 19 pertandingan di level kompetisi U-19 Belanda. Tak hanya itu, ia juga jadi andalan PSV di kompetisi UEFA Youth League 25/26.
Di UEFA Youth League 25/26, pemain keturunan Indonesia itu telah bermain sebanyak 5 pertandingan.
John Herdman yang memiliki kebiasaan mengandalkan pemain sayap seperti saat ia melatih Kanada akan sangat paham soal kualitas Jairo Beerens.
Berposisi sebagai winger kiri, Jairo memiliki keunggulan di kecepatan dan manuvernya menusuk ke kotak penalti lawan.
Profil Jairo Beerens
Baca Juga: Toni Firmansyah dan 2 Wonderkid BRI Super League yang Bisa Dipantau Serius John Herdman
Penyerang muda milik PSV Eindhoven itu tampil impresif bersama tim U19 meski usianya baru menginjak 16 tahun.
Statistik gemilang yang dicatatkannya membuat Beerens disebut sebagai salah satu talenta paling menjanjikan di akademi PSV saat ini.
Beerens saat ini memperkuat PSV Eindhoven U19 yang berlaga di Divisi 1 U19 Liga Belanda. Pada paruh musim gugur, performanya terbilang sangat mengesankan.
Ia bahkan mengawali musim dengan tampil di kelompok umur U17.
Di kompetisi Divisi 1 U17 Belanda, Beerens langsung menunjukkan ketajamannya. Ia mencetak empat gol hanya dari empat pertandingan.
Secara keseluruhan, selama memperkuat PSV U17, Beerens berhasil mengoleksi 14 gol dari 13 laga, sebuah catatan yang luar biasa untuk pemain seusianya.
Tag
Berita Terkait
-
Toni Firmansyah dan 2 Wonderkid BRI Super League yang Bisa Dipantau Serius John Herdman
-
Tak Mau Timnas Indonesia Bergantung Asing, John Herdman Menyiapkan Warisan Pelatih Lokal
-
John Herdman Bakal Blusukan di Eropa, Cari Pemain Naturalisasi Baru?
-
John Herdman Janjikan Transformasi Besar Timnas Indonesia Mulai Debut Perdana di FIFA Series 2026
-
John Herdman Ungkap Syarat Mutlak Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Harus Merumput di...
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Toni Firmansyah dan 2 Wonderkid BRI Super League yang Bisa Dipantau Serius John Herdman
-
Tak Mau Timnas Indonesia Bergantung Asing, John Herdman Menyiapkan Warisan Pelatih Lokal
-
John Herdman Bakal Blusukan di Eropa, Cari Pemain Naturalisasi Baru?
-
John Herdman Janjikan Transformasi Besar Timnas Indonesia Mulai Debut Perdana di FIFA Series 2026
-
John Herdman Ungkap Syarat Mutlak Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Harus Merumput di...
-
Hakan Calhanoglu Absen Lawan Arsenal: Arteta Semringah, Chivu Cemberut
-
Tolak Arsenal dan Manchester City, Marc Guehi Selangkah Lagi Gabung Liverpool
-
Striker Anyar AC Milan Niclas Fullkrug Ternyata Ringkih, Baru Main Sudah Cedera
-
Xabi Alonso Pergi, Vinicius Jr Senyum Puas Mau Perpanjang Kontrak
-
Resmi Jadi Pelatih Manchester United, Michael Carrick Umbar Janji